Bola.com, Jakarta - Bek senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengaku sudah merindukan atmosfer pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Ismed berharap pandemi virus corona bisa segera berakhir sehingga kompetisi bisa dilanjutkan.
Sudah dua bulan lebih kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan sementara oleh PSSI akibat pandemi virus corona. Semua klub juga meliburkan para pemainnya.
Waktu libur ini dimanfaatkan Ismed Sofyan untuk pulang kampung ke Aceh. Pemain berusia 40 tahun itu tak bisa menutupi kerinduannya terhadap atmsofer pertandingan di SUGBK dan juga dukungan dari Jakmania.
"Saya sudah di Aceh hampir 25 hari. Alhamdulillah, kondisi di Aceh kondusif, aman, artinya tidak ada lockdown di sini. Aktivitas seperti biasa," kata Ismed Sofyan di akun Youtube Persija Jakarta.
"Pastinya rindu dengan atmosfer pertandingan, terutama ketika bermain di SUGBK. Apalagi kompetisi ini baru berjalan dan kami baru bermain sebanyak dua kali. Semoga musibah ini cepat berlalu," ucap pemain yang akrab disapa Bang Haji itu.
Ismed Sofyan sudah memperkuat Persija Jakarta sejak 2002. Wajar bila pemain asal Aceh ini menjadi ikon Klub Ibu Kota dan diidolai para Jakmania.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Kumpul Keluarga dan Latihan
Momen pulang kampung ini dimanfaatkan Ismed Sofyan untuk berkumpul dengan keluarga. Apalagi saat ini Ramadhan.
Selain berkumpul dengan keluarga, Ismed juga tak lupa untuk menjaga kebugaran fisiknya. Ismed memanfaatkan halaman rumah di Aceh untuk melakukan olahraga kecil.
"Keseharian mungkin kumpul keluarga dan latihan. Kalau di Aceh untuk keluar agak sulit karena di sini mayoritas muslim semua sehingga latihan di halaman rumah dengan melakukan skipping dan jogging," ucap Ismed.
Sumber: Persija Jakarta
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026