Persib Serahkan 50 Ribu Masker dan 2.500 APD ke Pemprov Jabar

oleh Erwin Snaz diperbarui 19 Mei 2020, 16:05 WIB
Persib Bandung menyerahkan bantuan alat APD ke Pemprov Jabar, Selasa (19/5/2020). (Bola.com/Erwin Snaz)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung menyerahkan bantuan ke Pemprov Jawa Barat berupa 50 ribu masker, 2.500 Alat Pelindung Diri (APD), dan satu buah vetilator.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchar, Komisaris Utama PT PBB, Zaenuri Hasyim, dan Komisaris PT PBB, Kuswara S. Taryono menyerahkan secara simbolis kepada Gubernur Jabar sekaligus Ketua Gugus Penanganan COVID-19 Jabar, Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Jalan Oto Iskandardinata, Bandung, Selasa (19/5/2020).

Advertisement

Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dan "kanyaah" (perhatian) dari manajemen Persib khususnya para bobotoh dan warga Jabar.

Bantuan ini merupakan hasil penjualan jersey "sauyunan" yang sudah dilakukan manajemen Persib sejak mewabahnya COVID-19, termasuk bantuan dari Persib juga.

"Jadi dari bobotoh ke bobotoh lagi. Kami juga mewakili Pak Glenn Sugita (Dirut PT PBB) berterima kasih, titipan dari PT PBB ini sudah diterima. Saya cuma pesan kepada para bobotoh dengan situasi seperti ini mari bergerak bela negara dan Jabar dengan tetap mengikuti anjuran pemerintah," ucap Umuh.

Terlebih kata Umuh setelah menerapkan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar), Jabar sudah membaik dan itu harus bisa dipertahankan.

"Jangan sampai sudah bagus, ramai lagi, berkeliaran lagi hingga macet lagi di jalanan. Kami berharap kepada bobotoh kalau tidak penting sekali jangan keluar, lebih baik tinggal di rumah saja," kata Umuh.

"Jangan ada yang mudik dulu, kalau ada saudara atau keponakan di luar jangan mudik karena kita tidak tahu apakah dia membawa wabah virus ke Jabar atau tidak," kata mantan manajer Persib Bandung itu.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Ucapan Terima Kasih

Gubernur Jabar Ridwan Kamil. (sumber foto : Humas Pemprov Jabar)

Gubernur Jabar, Ridwan Kamil menyampaikan terima kasih kepada bobotoh dan PT PBB yang telah menyumbangkan ribuan APD, masker dan ventilator sebagai perlawanan menghadapi COVID-19.

"Bantuan ini akan kami kirimkan besok juga kepada faskes yang membutuhkan. Dari bobotoh ke bobotoh juga dan ini bagian dari bela negara dan menyumbangkan rejekinya," kata Kang Emil sapaan akrabnya.

Berita Terkait