MOTION GRAFIS: Gianluigi Buffon dan 9 Kiper Ikonik Piala Dunia Lainnya

oleh Dody Iryawan diperbarui 22 Mei 2020, 20:03 WIB

Bola.com, Jakarta - Jika membahas Piala Dunia, akan ada banyak hal yang dapat dibahas. Mulai dari pemain tiap-tiap peserta, pendukung hingga kota serta negara penyelenggara. Selain itu berlaga di Piala Dunia impian para pesepak bola. Setiap gelaran pesta sepak bola dunia tersebut selalu berisi hal ikonik. Salah satu nya adalah Gianluigi Buffon bersama timnas Italia.

Jika mendengar nama Buffon, yang terpikirkan adalah Ia merupakan kiper Juventus serta Timnas Italia. Buffon Lahir di Carrara, Italia, 28 Januari 1978. Memulai karier profesional ketika diangkat menjadi pemain senior di Parma, Juli 1994.

Advertisement

Berselang 3 tahun, Ia melakukan debut bersama Timnas Italia. Lambat laun Buffon dipercaya menjadi penjaga gawang utama dan tidak tergantikan. Pada 2006 Ia turut membantu Italia meraih trofi pesta sebak bola dunia tersebut.

Sejak menjalani debut di timnas. Buffon telah turut serta dalam 5 kompetisi beruntun. Menjadi salah satu pemain dengan keikutsertaan terbanyak di ajang sepak bola 4 tahunan tersebut.

Selain Buffon, terdapat pula nama seperti Rene Higuita. Kiper dengan rambut gondong ini tidak dapat dilepaskan dari gaya khasnya yaitu tendangan kalajengking. Ia merupakan kiper yang dapat membantu penyerangan. Bersama timnas Kolombia Ia hanya berkesempatan berlaga pada satu ajang Piala Dunia. Namun ciri khasnya dalam memblok bola mungkin tidak akan terlupakan.

Selain Gianluigi Buffon dan Rene Higuita, siapa saja kiper ikonik di Piala Dunia? Berikut videonya.