Thomas Muller: Meep... Meep... Alphonso Davies Sang Road Runner Bayern Munchen

oleh Rizki Hidayat diperbarui 31 Mei 2020, 19:24 WIB
Gelandang Bayern Munchen, Alphonso Davies, berebut bola dengan striker Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland, pada laga pekan ke-28 Bundesliga di Stadion Signal Iduna Park, Selasa (26/5/2020) waktu setempat. Bayern Munchen menang 1-0 atas Borussia Dortmund. (AFP/Federico Gambarini/Pool)

Bola.com, Dortmund - Penyerang Bayern Munchen, Thomas Muller, mengaku terkesan dengan kecepatan berlari rekan setimnya, Alphonso Davies, saat bersua Borussia Dortmund. Bahkan, Muller menyebut Davies layaknya tokoh kartun, Road Runner.

Melawat ke markas Dortmund di Signal Iduna Park pada laga pekan ke-28 Bundesliga, Selasa (26/5/2020), Alphonso Davies menempati pos di sisi kiri pertahanan Die Bayern. Pemain berusia 19 tahun tersebut tampil impresif.

Advertisement

Bahkan, beberapa aksi Alphonso Davies dalam laga tersebut mengundang decak kagum dan menjadi sorotan. Satu di antaranya adalah ketika Davies berlari kencang untuk menggagalkan bomber Die Borussen, Erling Haaland, untuk mencetak gol pada menit ke-33.

Berlari dari lapangan tengah, Alphonso Davies berhasil mengejar dan merebut bola dari Haaland. Menurut data dari Squawka, kecepatan lari bek Timnas Kanada itu mencapai 35,27 km/jam.

Aksi Alphonso Davies tersebut menjadi pembicaraan di dunia maya. Tidak sedikit yang menilai Davies seperti tokoh animasi di film Looney Tunes, Road Runner, seekor burung yang bisa berlari dengan sangat cepat.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Pujian Thomas Muller

Bek Bayern Munchen, Alphonso Davies, mengawal ketat penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, pada laga pekan ke-28 Bundesliga di Signal Iduna Park, Rabu (27/5/2020). (AFP/Federico Gambarini/POOL)

Muller mengaku terkesan dengan penampilan Alphonso Davies. Bagi pemain Timnas Jerman itu, kecepatan berlari Davies sangat luar biasa dan membantu Bayern Munchen.

"Dia adalah pemain yang sangat baik, kekuatan yang besar dan kemampuan yang ekstrem," ujar Thomas Muller

"Terkadang dia mungkin tidak berada pada posisi terbaik di lapangan, tetapi dia membuat lawan berpikir, 'Oh, saya punya waktu, saya punya waktu'. Dan kemudian 'Meep meep, meep meep' Road Runner Bayern Munchen datang dan mencuri bola," tutur Muller.

Pada pertandingan tersebut, Alphonso Davies tampil selama 90 menit penuh. Meski tak mencetak gol, dia turut membantu Bayern Munchen meraih kemenangan 1-0 atas Borussia Dortmund. Gol tunggal kemenangan Die Bayern disarangkan Joshua Kimmich pada menit ke-43.

Sumber: The Sun

Berita Terkait