Bola.com, Jakarta - Hobi merupakan salah satu hal yang dapat dilakukan bersama sama bahkan bersama keluarga sekalipun. Tidak sedikit pula sesama saudara memiliki hobi yang sama dan bahkan sampai digeluti sebagai profesi. Salah satunya adalah sepak bola. Seperti contoh Gianluigi Donnarumma dimana tidak banyak yang mengetahui bahwa Ia memiliki saudara sebagai pesepak bola juga.
Banyak atlet-atlet yang menggeluti dunia olahraga sebagai karier profesional diawali dari hobi. Selain menyenangkan, menjalani hobi dan mendapatkan penghasilan darinya merupakan salah satu bonus. Di antara banyaknya cabang olahraga, sepak bola merupakan salah satu olahraga hobi di masyarakat dan banyak pula yang menjadikannya sebagai profesi.
Deengan melihat perkembangan karier di dunia sepak bola, tidak sedikit seorang atlet mengikuti jejak saudaranya. Salah satunya adalah Gianluigi Donnarumma.
Digadang-gadang bakal menjadi penerus Buffon di Timnas Italia, ternyata Ia memiliki saudara yang juga merupakan pesepak bola. Dia adalah Antonio Donnarumma. Antonio berusia 8 tahun lebih tua dari Gianluigi. Uniknya, mereka memiliki posisi yang sama sebagai penjaga gawang dan satu tim di AC Milan.
Namun Gianluigi Donnarumma lebih beruntung. Ia bergabung di tim senior AC Milan pada 2015 dan saat ini menjadi pilihan utama dibawah mistar I Rossoneri. Dengan usianya yang masih 21 tahun, Ia digadang-gadang menjadi penerus Gianluigi Buffon sebagai penjaga gawang Timnas Italia. Ia telah membela timnas dalam 16 laga sejak debutnya pada tahun 2016.
Lalu selain Antonio dan Gianluigi Donnarumma, siapa saja pemain top Eropa yang memiliki saudara pesepak bola?