VIDEO: Lionel Messi Mengatakan Sepak Bola Tidak Akan Pernah Sama Setelah COVID-19

oleh Pradipta Rama Baskara diperbarui 01 Jun 2020, 09:00 WIB

Bola.com, Barcelona Lionel Messi belakangan ini lebih sering berbicara kepada media tentang pandemi COVID-19 yang telah melanda dunia. Dalam sebuah wawancaranya bersama El Pais pemain bernomer punggung 10 tersebut mencurahkan isi hatinya.

Pandemi virus COVID-19 memang telah melanda hampir seluruh belahan bumi, sudah banyak juga korban yang berjatuhan dalam pandemi tersebut. Dalam hal ini, bintang sepak bola Barcelona pun gelisah mengalami situasi yang dihadapinya, ia membicarakan bagaimana dampak virus COVID-19 yang tidak hany terjadi pada sepak bola, namun juga pada kehidupan.

Advertisement

Bahkan dalam sebuah wawancaranya ia berkata jika sepak bola tak akan pernah sama setelah pandemi COVID-19 berakhir. “Kembalinya ke pelatihan, kompetisi, dan apa yang sebelumnya dilakukan dengan cara normal yang baru. Sekarang harus dimulai lagi, tetapi secara progresif. Ini akan menjadi situasi yang aneh bagi kami dan bagi siapa saja yang harus mengubah dinamika kerja mereka yang biasa,” tambah Messi.

Ia juga mengungkapkan kesedihannya tentang bagaimana pandemi COVID-19 mempengaruhi dirinya saat ini “Banyak orang mengalami masa yang sangat buruk karena situasi ini telah mempengaruhi mereka dalam beberapa cara, seperti yang terjadi pada semua orang yang kehilangan keluarga dan teman-teman mereka dan bahkan tidak bisa mengucapkan selamat tinggal kepada mereka. Tidak ada yang lebih buruk daripada kehilangan orang yang paling Anda cintai, yang menciptakan frustrasi besar bagi saya dan bagi saya hal yang paling tidak adil dari semuanya. ” 

Saat ini memang pandemi COVID-19 masih belum selesai namun Lionel Messi dan kawa-kawan masih harus menyelasikan pertandingan sisa dala La Liga.

Berita Terkait