AFC Rilis Jadwal Baru Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Timnas Indonesia Kembali Berlaga

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 06 Jun 2020, 12:15 WIB
AFC. (Bola.com/AFC)

Bola.com, Jakarta - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) merilis jadwal baru untuk pertandingan ke-7, 8, 9, dan 10 putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia yang seharusnya berlangsung pada Maret dan Juni 2020. Keempat matchday tersebut terpaksa ditunda akibat pandemi virus corona.

Dalam jadwal baru yang diumumkan melalui laman AFC, pertandingan ke-7 dan ke-8 Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia akan digelar pada 8 dan 13 Oktober 2020. Sedangkan partai ke-9 dan ke-10, bakal bergulir sekitar sebulan berselang. Tepatnya pada 12 dan 17 November 2020.

Advertisement

Sebelum menentukan jadwal baru empat pertandingan tersebut, masih dari laman yang sama, AFC lebih dulu berkonsultasi dengan FIFA.

Keputusan untuk menjadwalkan ulang sisa pertandingan diambil AFC untuk menuntaskan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia demi memulai babak ketiga dan pertandingan play-off untuk Piala Asia 2023.

Adapun, AFC juga menjadikan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia sebagai kualifikasi untuk Piala AFC 2023. Namun, formula untuk menentukan tim yang lolos dari dua kualifikasi tersebut berbeda.

Dengan keluarnya jadwal baru dari AFC untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, maka Timnas Indonesia akan menantang Thailand dalam matchday ketujuh Grup G pada 8 Oktober 2020. Lima hari berselang, tim berjulukan Skuat Garuda itu akan menjamu Uni Emirat Arab (UEA) pada pertandingan kedelapan.

Sementara itu, partai terakhir Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia adalah melawan Vietnam pada 12 November 2020. Nantinya, Skuat Garuda akan berstatus tim tamu.

"AFC akan terus memantau situasi dengan seksama untuk memastikan keselamatan dan kesejahteraan semua tim, ofisial, penggemar, dan pemangku kepentingan dan akan memberi tahu semua pihak jika membutuhkan untuk mempertimbangkan jadwal pertandingan karena dampak dari pandemi COVID-19," tulis pernyataan AFC.

Video

2 dari 2 halaman

Jadwal Baru Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia

Gelandang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, menyapa suporter usai mengalahkan Timor Leste pada laga Piala AFF 2018 di SUGBK, Jakarta, Selasa (13/11). Indonesia menang 3-1 atas Timor Leste. (Bola.com/Yoppy Renato)

Matchday ke-7

8 Oktober 2020

Thailand Vs Timnas Indonesia

 

Matchday ke-8

13 Oktober 2020

Timnas Indonesia Vs Uni Emirat Arab (UEA)

 

Matchday ke-9

12 November 2020

Vietnam Vs Timnas Indonesia