VIDEO: Liverpool Menuju Gelar Juara Premier League Musim Ini

oleh Okie Prabhowo diperbarui 06 Jun 2020, 14:05 WIB

Bola.com, Inggris - Liverpool menuju gelar juara Premier League musim 2019-2020. Apakah langkahnya bisa terjegal kali ini?

Premier League akan kembali bergulir pada 17 Juni 2020. Klub-klub peserta liga sudah mulai bersiap menyambut sepak bola setelah terhenti akibat pandemi virus corona,

Advertisement

Bergulirnya kembali Premier League pada 17 ditandai dengan laga antara Aston Villa versus Sheffield United dan Manchester City kontra Arsenal. Kedua laga tersebut merupakan pertandingan yang tertunda. Selain keempat klub tersebut, klub-klub lain sudah memainkan 29 pertandingan. 

Menjelang bergulirnya kembali Premier League, Liverpool masih bercokol di puncak klasemen sementara. The Reds unggul 25 poin di puncak klasemen dan hanya butuh dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara.

Menjelang bergulirnya kembali Premier League, Liverpool masih bercokol di puncak klasemen sementara. The Reds unggul 25 poin di puncak klasemen dan hanya butuh dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara liga.

Namun, bila Manchester City kalah dari Arsenal pada 17 Juni 2020, Liverpool bisa lebih cepat menjadi juara. Hal itu dengan catatan pasukan Jurgen Klopp memenangi pertandingan derby melawan Everton.

Jadwal Premier League yang terbaru sudah diumumkan tetapi hanya untuk tanggal 17 Juni sampai dengan 2 Juli 2020 waktu setempat. Liverpool menghadapi Everton pada Senin (22/6/2020) dini hari WIB. Akan tetapi, laga tersebut yang seharusnya dimainkan di Goodison Park, kandang The Toffees, belum ditentukan venue pertandingannya. Menurut Guardian, pertandingan tersebut kemungkinan digelar di tempat netral.

Begitu juga pertandingan antara Manchester City melawan Liverpool pada Jumat (3/7/2020) dini hari WIB juga belum ditentukan tempat berlangsungnya laga. Meski demikian, laga The Reds melawan Crystal Palace dijadwalkan Premier League digelar di Anfield pada Kamis (25/6/2020) dini hari WIB.

Beberapa skenario yang membuat Liverpool bisa menjadi juara Premier League musim ini bisa dilihat dalam video Gorila Sport di atas.