Bola.com, Jakarta - Premier League akan dilanjutkan kembali pada 17 Juni mendatang setelah dihentikan selama kurang lebih tiga bulan lamanya. Menarik untuk dinanti pemain-pemain yang sempat melempem sepanjang musim, namun siap meledak ketika beraksi lagi di lapangan hijau.
Setiap tim masih menyisakan banyak pertandingan akibat terhentinya Premier League menyusul pandemi virus corona COVID-19. Kendati demikian, sebagian pemain mungkin merasa lega karena memiliki kans untuk tampil sebelum musim berakhir.
Dari sekian nama, dua pemain di antaranya, yakni Paul Pogba dan Harry Kane, diyakini bakal berupaya menunjukkan kemampuannya setelah lama absen. Pogba misalnya, belakangan dikritik karena performanya melempem, ditambah sempat cedera panjang.
Sebaliknya, Harry Kane, meski terbilang konsisten, tetap termotivasi untuk menunjukkan bahwa ia layak disandingkan dengan striker top Eropa lainnya. Setidaknya, ia masih bisa menjadi top scorer Premier League untuk kesekiankalinya.
Berikut ini Bola.com merangkum lima pemain yang bakal meledak ketika Premier League kembali digulirkan mulai pekan depan.
Video
Harry Kane
Sebelum Premier League dihentikan pada Maret 2020 kemarin, Harry Kane disinyalir tak bisa melanjutkan sisa kompetisi akibat cedera yang didapatnya pada pergantian tahun Januari silam. 'Untungnya', striker Tottenham Hotspur itu kemungkinan bisa tampil menyusul ditundanya Liga Inggris.
Mengoleksi 11 gol, Harry Kane bakal berusaha keras mengejar perolehan gol Jamie Vardy yang telah melesakkan 19 gol. Selain itu, ia akan termotivasi membawa timnya lolos ke zona Liga Champions.
John McGinn
Kans Aston Villa untuk lolos dari jeratan degradasi makin tipis setelah ditinggal Wesley dan Tom Heaton karena cedera. Namun, ditundanya Premier League membuat asa The Villans kembali membuncah lantaran kemungkinan kembalinya John McGinn.
Selain Jack Grealish, Aston Villa sangat mengandalkan performa McGinn. Diprediksi, jika mampu tampil kembali, sang gelandang elegan itu bakal tampil meledak-ledak demi mengangkat timnya dari posisi ke-19 klasemen sementara Premier League.
Eddie Nketiah
Rasa kecewa pastinya dirasakan oleh Eddie Nketiah. Bagaimana tidak, saat tengah tampil moncer bersama Arsenal di Premier League sejak Januari, liga malah terhenti. Padahal, ia sedang berupaya membayar kepercayaan manajer Mikel Arteta.
Sejak Januari kemarin, Eddie Nketiah sering dipercaya Arteta menggantikan Alexandre Lacazette yang performanya menurun. Saat kompetisi dilanjutkan, diprediksi penyerang muda itu bakal tampil meledak-ledak di lini depan Arsenal.
Ruben Loftus-Cheek
Ruben Loftus-Cheek hanyalah satu dari sekian produk lokal yang dipercaya Frank Lampard tampil di tim utama Chelsea. Nama lainnya yakni Tammy Abraham, Reece James, Mason Mount dan Billy Gilmour.
Masuknya Hakim Ziyech dan Timo Werner per musim depan, Ruben Loftus-Cheek wajib tampil impresif di sisa Premier League 2019-2020. Apalagi, ia belum bermain sepanjang musim ini.
Paul Pogba
Menjaga harkat dan martabat. Itulah yang bakal dilakukan Paul Pogba ketika Premier League kembali digulirkan. Ya, gelandang Timnas Prancis itu wajib membuktikan kelasnya di mata manajer Ole Gunnar Solskjaer saat mendapatkan kesempatan tampil kembali.
Musim buruk Paul Pogba telah terlihat sejak awal musim. Inkonsistensi menjadi persoalan utamanya. Badai cedera juga menghambat performa eks Juventus itu tiap kali hendak membantu Manchester United bersaing di empat besar.
Sumber: Sportskeeda