Bola.com, Jakarta - Mantan pemain junior Barcelona, Dani Olmo, akhirnya buka suara terkait kepindahannya ke RB Leipzig. Pemain blasteran Kroasia-Spanyol itu mengaku menolak tim Serie A yang diyakini adalah AC Milan.
Setelah memutuskan angkat kaki dari Barcelona, Dani Olmo menjelma menjadi berlian di skuat Dinamo Zagreb. Di usianya yang masih muda saat itu, ia sudah menjadi starter reguler di raksasa Kroasia itu sejak tiga tahun yang lalu.
Pada bulan Januari kemarin AC Milan sempat digosipkan ingin mengamankan jasa pemain Timnas Spanyol itu. Namun kenyataannya Olmo lebih memilih pindah ke Jerman untuk bergabung dengan RB Leipzig.
Olmo mengakui bahwa ia menerima tawaran dari beberapa klub, termasuk AC Milan. "Memang benar ad beberapa klub asal Italia yang tertarik terhadap saya, tetapi saya tidak bisa membocorkan lebih dari itu," beber Olmo kepada AS.
Olmo menyebut bahwa ia tidak sembarangan memutuskan pindah ke Leipzig. Ia menilai raksasa Jerman itu memiliki rencana yang jelas sehingga ia tertarik untuk pindah ke sana.
"Pada akhirnya saya memutuskan piundah ke Leipzig karena saya merasa ini adalah pilihan terbaik untuk karir saya," kata Dani Olmo.
"Saya ditelpon oleh Direktur Olahraga Mark Krosche dan pelatih Julian Nagelsmann. Mereka memiliki proyek yang penting dan mereka menangani pemain muda dengan baik. Itu yang membuat saya yakin untuk pindah ke sini," kata pemain yang sejak usia 9 tahun itu meniti karier di Barcelona.
Video
Kontrak Jangka Panjang
RB Leipzig harus merogoh kocek sekitar 19 juta Euro untuk transfernya dari Dinamo Zagreb.
Pemain asal Spanyol itu akan menjadi bagian dari skuat Die Roten Bulen hingga tahun 2024 mendatang.
Sumber asli: AS
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 11/6/2020)