Trent Alexander-Arnold (110 juta euro) - Penampilan apik bek muda Liverpool ini membuat dirinya menjadi salah satu pemain yang banyak diminati klub-klub Eropa. Saat ini Alexander-Arnold memiliki nilai transfer mencapai 110 juta euro. (AFP/Paul Ellis)
Virgil van Dijk (100 juta euro) - Bek asal Belanda ini bergabung dengan Liverpool dari Southampton dengan harga transfer 84,65 juta euro. Saat ini, Virgil van Dijk memiliki nilai pasa transfer seharga 100 juta euro. (AFP/Paul Ellis)
Matthijs de Ligt (85,5 juta euro) - Matthijs de Ligt menjadi bek termahal yang dibeli Juventus pada 2019. Pemain asal Belanda ini ditebus Juventus dari Ajax dengan harga mencapai 85,5 juta euro. (AFP/Marco Bertorello)
Andrew Robertson (94,2 juta euro) - Andrew Robertson mampu bermain sebagai bek dan gelandang kiri di Liverpool. Performa apiknya bersama The Reds membuat pemain asal Skotlandia ini memiliki harga pasar transfer 80 juta euro. (AFP/Paul Ellis)
Joshua Kimmich (80 juta euro) - Kimmich memilki kemapuan bisa bermain sebagai bek kanan dan gelandang bertahan. Berkat kemapuannya, Kimmich memiliki harga pasar transfer mencapai 80 juta euro. (AFP/Ronny Hartmann)
Alphonso Davies (50 juta euro) - Davies menjadi salah satu pemain andalan di lini pertahanan skuat Bayern Munchen saat ini. Bek berusia 19 tahun ini memimiliki nilai transfer mencapai 50 juta euro. (AFP/Andreas Geber)