Isu Pol Espargaro ke Repsol Honda, Ini Kata Si Kakak Aleix Espargaro

oleh Hendry Wibowo diperbarui 14 Jun 2020, 15:21 WIB
Pebalap KTM, Pol Espargaro, masih bergelut dengan cedera setelah mengalami tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia, beberapa waktu lalu. (Twitter/KTM)

Bola.com, Catalunya - Suzuki dan Yamaha merupakan dua tim pabrikan yang telah merampungkan kursi tim untuk MotoGP 2021. Meskipun begitu, bursa perpindahan pembalap masih akan ramai.

Karena seperti Honda. Mereka baru memperpanjang kontrak Marc Marquez, tapi masih menyimpan misteri soal siapa rekan setim pembalap asal Spanyol itu.

Advertisement

Mengenai kabar ini, muncul isu, Honda tidak tertarik kembali bekerja sama dengan Alex Marquez musim depan. Tim pabrikan asal Honda ini diisukan tertarik merekrut pembalap KTM, Pol Espargaro.

Isu di atas turut dikomentari kakak Pol, Aleix Espargaro. Pembalap yang baru saja meneken kontrak berdurasi dua tahun ke depan bersama Aprilia itu menyebut godaan dari Honda bakal sulit ditolak sang adik.

"Contohnya jika Ferrari memanggil Anda, sangat sulit berkata tidak. Mari kita lihat. Saya pikir Repsol Honda merupakan dream team di sejarah MotoGP," kata Aleix.

"Jika Anda punya opsi gabung Honda, tidak mudah mengatakan tidak," tambah pembalap asal Spanyol itu.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Soal KTM

Aleix Espargaro (kiri) & Pol Espargaro_EPA

Meskipun begitu, Aleix bercerita bahwa tim Pol musim ini, KTM memberikan apresiasi besar terhadap kemampuan sang adik.

"KTM sangat bekerja keras, mereka memberikan apresiasi besar dan ingin Pol bertahan," kata Aleix. "Saya tidak tahu seberapa jauh pihak Honda menunjukkan apresiasi kepada Pol," lanjutnya.

Aleix sendiri kini belum tahu siapa rekan setimnya di Aprilia untuk MotoGP 2021. Karena partnernya saat ini, Aleix Espargaro sedang tersandung masalah doping.

Sumber: Tuttomotoriweb

Berita Terkait