Bola.com, Bandung - Boy Jati Asmara, mencetak sejarah sebagai pemain pertama Persib Bandung yang mencetak brace ke gawang Sriwijaya FC, ketika Laskar Wong Kito baru berganti nama.
Menurut ulasan situs resmi Persib, brace itu terjadi ketika Sriwijaya FC pertama kali berganti nama dari Persijatim Jakarta Timur.
Persib menjadi klub pertama yang dijamu Sriwijaya FC sejak berganti nama dalam Liga Indonesia (LI) XI/2005 di Stadion Gelora Sriwijaya Palembang, 8 Maret 2005.
Dalam laga tersebut, Boy menjadi bintang dengan mencetak brace. Boy beraksi cepat pada babak kedua, setelah pada babak pertama Persib unggul 2-1.
Ia mencetak gol pada menit ke-69 dan 71. Dua gol Persib sebelumnya dicetak oleh Suwita Pata (43') dan Yaris Riyadi (30').
Nama Boy langsung melecit berkat brace tersebut. Di Persib kala itu, ia berduet dengan striker asal Nigeria, Ekene Michael Ikenwa.
Pemain kelahiran Bandung 3 Januari 1983 itu berhasil mencetak tujuh gol pada sepanjang musim 2005 bersama Persib Bandung.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Gagal ke 8 Besar
Pada Liga Indonesia 2005, Persib Bandung finis di posisi kelima wilayah barat dengan 42 poin di bawah PSMS Medan. Sementara, Sriwijaya FC berakhir di posisi ke-9.
Finis di posisi kelima tak cukup mengantarkan tim Maung Bandung lolos ke babak delapan besar.
Pada musim itu, Persipura sukses menjadi juara setelah mengalahkan Persija Jakarta 2-3 pada partai final di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Sumber: Persib.co.id