Cetak Dua Gol Cantik, Inter Milan Gasak Sampdoria

oleh Hendry Wibowo diperbarui 22 Jun 2020, 04:52 WIB
Lautaro Martinez mencetak gol kedua Inter Milan saat menghadapi Sampdoria dalam lanjutan Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (22/6/2020) dini hari WIB. (AP Foto / Antonio Calanni)

Bola.com, Milan - Inter Milan memulai pertandingan pertama usai Serie A 2019-20 mengalami hiatus akibat pandemi virus corona dengan baik.

Menjamu Sampdoria di Stadion Giuesepe Meazza, Senin dini hari WIB, anak asuh Antonio Conte menang dengan skor 2-1. Dua gol Inter Milan lahir dari skema permainan yang apik.

Advertisement

Tiga poin ini tak membuat posisi I Nerazzurri bergerak dari posisi tiga klasemen. Kini Romelu Lukaku dan kawan-kawan masih tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen, Juventus.

Inter Milan memulai pertandingan dengan baik. Saat laga baru berjalan 90 detik, Christian Eriksen bahkan sudah mencetak gol. Sayang rekan setimnya, Antonio Candreva offside.

Inter Milan kemudian memimpin lewat gol yang tercipta lewat permainan tim solid antara Lukaku, Lautaro Martinez, dan Eriksen. Lukaku pun membukukan gol menit 10.

Gol kedua menit ke-33 milik Martinez juga tak kalah spektakuler. Kini lahir berkat kolaborasi antara Lukaku, Candreva, dan Martinez.

Namun babak kedua, Inter Milan mengendur. Puncaknya menit ke-53, Morsten Thorsby bisa memperkecil kedudukan. Sampai laga berakhir, Sampdoria terus menekan, beruntung skor 2-1 untuk Inter Milan tetap terjaga.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Rekap Pertandingan

Pemain Sampoloria Andrea Bertolacci dan striker Inter Milan Lautaro Martinez berebut bola dalam lanjutan Liga Italia di Giuseppe Meazza, Senin (22/6/2020) dini hari WIB. (AP Foto / Antonio Calanni )

Inter 2-1 Sampdoria

Gol: 1-0 (R Lukaku 10), 2-0 (Lautaro Martinez 33), 2-1 (Morten Thorsby 53)

Inter: Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Candreva (Moses 73), Barella, Gagliardini, Young (Biraghi 73); Eriksen (Borja Valero 78); R Lukaku, Lautaro Martinez (Alexis Sanchez 82)

Sampdoria: Audero; Bereszynski, Yoshida, Colley; Thorsby, Linetty (Askildsen 81), Bertolacci (Vieira 81), Jankto (Leris 69), Murru; Ramirez (Depaoli 69), La Gumina (Bonazzoli 76)

Berita Terkait