Bola.com, Madrid - Atletico Madrid meraih kemenangan 2-1 atas Deportivo Alaves pada pekan ke-32 La Liga 2019-2020 di Estadio Wanda Metropolitano, Minggu (28/6/2020) dini hari WIB. Dua gol kemenangan Los Colchoneros dicetak Saul Niguez dan Diego Costa.
Babak pertama berjalan sekitar 11 menit, Atletico Madrid mengancam gawang Deportivo Alaves dengan peluang didapat Joao Felix. Tendangan salto yang dilakukan Felix di dalam kotak penalti masih melenceng dari gawang lawan.
Atletico baru bisa membobol gawang Alaves pada babak kedua tepatnya menit ke-59. Tandukan Saul Niguez tidak dapat dihalau kiper Deportivo Alaves, Fernando Pacheco. Gol Saul berkat umpan silang dari tendangan bebas bek Atletico Madrid, Kieran Trippier.
Alaves punya peluang pada menit ke-62 untuk menyamakan skor. Namun, tandukan dari striker Oliver Burke masih menyamping tidak jauh dari gawang tim tuan rumah.
Pada menit ke-70, Marcos Llorente menusuk masuk ke dalam kotak penalti Alaves. Aksinya dari sisi kiri pertahanan tim tamu terpaksa dihentikan oleh Ruben Duerte dalam area terlarang. Wasit memutuskan untuk memberi hadiah penalti. Diego Costa yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan membawa timnya unggul 2-0 pada menit ke-73.
Pada menit ke-90, Alaves mendapat hadiah tendangan bebas tidak jauh dari luar kotak penalti. Tembakan Joselu yang keras dihalau Koke yang meluncur ke tanah. Akan tetapi, bola mengenai lengannya dan wasit memberi hadiah penalti kepada tim tamu. Joselu dengan baik menjalankan tugasnya sebagai eksekutor penalti.
Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Atletico Madrid atas Deportivo Alaves. Hasil tersebut mengantarkan pasukan Diego Simeone belum terkalahkan ketika La Liga kembali bergulir, setelah sempat terhenti karena pandemi COVID-19.
Baca Juga