VIDEO: Manchester United dan 3 Klub dengan Gelar Premier League Terbanyak

oleh Okie Prabhowo diperbarui 30 Jun 2020, 13:40 WIB

Bola.com, Jakarta - Sejak meresmikan nama baru pada tahun 1992-93 lalu, Liga Inggris gaya baru berlabel Premier League telah menjelma jadi salah satu liga sepak bola paling populer di dunia. Pada era tersebut, Manchester United mendominasi. Perihal torehan trofi Premier League menjadi pembahasan Time Out kali ini.

Manchester United sang raja. Sejak era Premier League dimulai, The Red Devils sungguh dominan tanpa lawan. Nama Sir Alex Ferguson adalah alasan di balik dominasi klub asal Manchester tersebut.

Advertisement

Tidak hanya itu, United bahkan bisa meraih treble winner, tentu salah satunya trofi Premier League, pada musim 1998-1999. Sampai sekarang, Manchester United masih satu-satunya tim Inggris yang pernah meraih prestasi tersebut.

Torehan 13 trofi Premier League yang dimiliki Manchester United untuk musim 1992-93, 1993-94, 1995-96, 1996-97, 1998-99, 1999-2000, 2000-01, 2002-03, 2006-07, 2007-08, 2008-09, 2010-11, dan 2012-13.

Sementara itu, paling tidak ada enam tim terkuat Premier League di era sekarang yang disebut dengan istilah The Big Six. Keenamnya adalah Manchester City, Liverpool, Chelsea, Manchester United, Arsenal, dan Tottenham.

Kendati demikian, sebenarnya Premier League tidak selalu didominasi enam tim di atas. Bahkan Liverpool baru saja menjadi juara Premier League untuk musim 2019-2020. Tottenham Hotspur belum pernah merasakan gelar juara.

Arsenal menjadi klub yang pertama kali menyela dominasi Manchester United di Premier League. Pada musim 2003-2004, The Gunners bahkan meraih trofi spesial liga setelah tidak terkalahkan dalam satu musim.

Memang belum ada yang menyamai rekor juara Manchester United di Premier League. Akan tetapi, siapa saja klub yang berada di bawah The Red Devils dalam urusan koleksi trofi kasta tertinggi liga di Inggris? Jawabannya kalian bisa dapatkan dalam video Time Out di atas.