Bola.com, Jakarta - Pandemi virus corona tidak mengubah tuntutan The Jakmania kepada Persija Jakarta. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu diminta untuk tetap konsisten dengan target juara Shopee Liga 1 2020.
Sedari awal musim, Persija Jakarta memang menargetkan harus bisa meraih gelar Shopee Liga 1 tahun ini. Itulah mengapa Macan Kemayoran begitu jor-joran di bursa transfer awal musim dengan mendaratkan sejumlah pemain berkualitas.
Slogan "The Dream Team" pun digaungkan Persija saat launching tim pada Februari lalu. Wajar jika ekspektasi The Jakmania kepada Macan Kemayoran makin memuncak.
"Target juara tetap harus. Dari awal musim, komitmen manajemen tahun ini atau klub ini adalah The Dream Team. Jadi jargon itu harus tetap kami pegang," kata Ketua The Jakmania, Diky Budi Ramadhan kepada Bola.com.
"Sebagai penggemar, kami tetap menuntut target juara itu adalah harga mati untuk Persija Jakarta dengan skuat yang seperti ini. Karena semua klub mengalami hal yang sama. Artinya, yang menderita bukan hanya Persija. Tapi banyak," imbuh pria yang populer dengan nama Diky Soemarno tersebut.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Tidak Ada Alasan untuk Tampil Apa Adanya
Tidak ada alasan bagi Persija Jakarta untuk bertanding apa adanya pada lanjutan Shopee Liga 1 2020. Meski akan bermain di tengah wabah COVID-19, Macan Kemayoran harus bisa bersaing mengingat kondisi yang sama dialami oleh peserta lainnya.
"Klub lain juga merasakan hal yang serupa, kesusahan yang sama. Jadi menurut saya, dengan situasi identik, dengan level yang sama, harusnya kami bisa bersaing. Ditambah dengan beberapa pemain lagi, seharusnya Persija bisa menjadi juara," jelas Diky.
Sementara itu, Shopee Liga 1 akan kembali bergulir pada Oktober 2020 dengan melanjutkan pertandingan yang telah dimainkan. Kompetisi kemungkinan besar bakal berpusat di Yogyakarta.
Sebelum dihentikan pada Maret lalu, Persija berada di posisi ke-9 klasemen sementara Shopee Liga 1. Macan Kemayoran, yang memiliki satu partai tunda melawan Persebaya Surabaya, mengoleksi empat angka dari dua pertandingan.