Bola.com, Jakarta - Legenda Real Madrid, Predrag Mijatovic menegaskan bahwa kehilangan pemain berpengaruh besar layaknya Sergio Ramos bisa berdampak buruk bagi klub seperti halnya kehilangan Cristiano Ronaldo. Los Blancos bakal rugi besar menendang sang bek dalam waktu dekat.
Ramos merupakan sosok yang tidak tergantikan di jantung pertahanan Real Madrid. Ia sudah tampil dalam 641 pertandingan dengan mencetak 92 gol sekaligus membantu timnya meraih 21 gelar bergengsi.
Kontrak Ramos bersama Los Merengues akan berakhir pada musim panas 2021. Namun, Madrid belum juga menyodorkan perpanjangan kontrak untuk Ramos.
Alhasil, Sergio Ramos mulai dikaitkan dengan pintu keluar Santiago Bernabeu. Kalau itu, terjadi ia akan mengikuti jejak para legenda yang dilepas oleh klub.
Video
Legenda
Selama beberapa tahun belakangan ini Madrid seperti punya tradisi melepas legendanya ke klub lain. Sebagai contoh adalah Raul Gonzalez dan Iker Casillas yang pindah ke Schalke dan Porto.
"Kami tidak bisa membiarkan pemain kami membantu tim lain, karena mereka harus menjadi milik kami," mantan penyerang Madrid itu mengatakan. Saya ingin kebijakan ini kembali," kata Mijatovic kepada Stats Perform News.
"Sayangnya, itu tidak terjadi di Real Madrid. Raul memiliki sejarah hebat di Real Madrid dan pergi dengan cara yang buruk, Fernando Hierro sama, Casillas juga."
Pensiun di Klub
Mijatovic menegaskan kalau Ramos harus menyelesaikan kariernya di Real Madrid. Untuk itu, ia mendesak klub agar segera memberinya kontrak baru.
"Sekarang mereka berbicara tentang Sergio Ramos (melakukan hal yang sama). Kontraknya harus diperpanjang, dua atau tiga tahun, tidak masalah. Ia harus menyelesaikan kariernya di Real Madrid," lanjutnya.
Penting
Meski sudah berusia 34 tahun, Mijatovic yakin kalau Ramos masih memiliki banyak hal untuk ditawarkan kepada Real Madrid. Mijatovic menganggap Ramos sebagai pemain yang sangat penting di klub.
"Dia penting, hampir seperti harta klub. Baik untuk apa yang telah dia lakukan dan apa yang bisa dia lakukan di masa depan, mungkin bukan di lapangan, tetapi mengajar para pemain muda yang bergabung dengan Real Madrid tentang cara bermain, berperilaku dan beradaptasi dengan klub. Itulah yang harus terjadi," ujarnya.
Pengalaman Buruk CR7
Madrid juga melepas Cristiano Ronaldo ke Juventus pada 2018. Sementara itu juga ada spekulasi yang menyebut Luka Modric bisa meninggalkan klub dalam waktu dekat.
"Jika saya berada di klub, saya tidak akan membiarkan pemain seperti Cristiano [Ronaldo], Sergio Ramos atau Luka Modric pergi," kata Mijatovic.
"Mereka adalah pemain yang meskipun kehilangan sedikit kebugaran selama bertahun-tahun, mereka selalu positif untuk para pemain yang akan datang."
Sumber asli: Soccerway
Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 21/6/2020)