Bola.com, Bogor - Munadi dikenal dekat dengan kalangan suporter Persikabo Bogor, UPCS maupun Kabomania. Menurut Munadi, ia selalu menyempatkan waktu untuk berkumpul dengan suporter meski hanya berbincang ringan.
Munadi, pemain Persikabo yang sudah terbilang familiar di telinga suporter. Tidak heran, ketika Munadi belum dimainkan, suporter pun bernyanyi bersama memanggil nama Munadi.
Meski pernah berkarier di beberapa tim lain, Munadi adalah pemain yang dibesarkan sepak bola Bogor. Itu sebabnya suporter sangat mengenal Munadi.
"Alhamdulillah, saya selalu berkomunikasi,walaupun tidak sering tapi sesekali saya nongkrong bareng untuk sekedar ngopi, ngobrol atau sekedar becanda. Malah ada beberapa teman-teman dri suporter sering main ke rumah saya," kata Munadi kepada Bola.com, Jumat (03/07/2020).
Namun, kebersamaan Munadi dan suporter tidak akan terjadi di stadion selama lanjutan Shoppe Liga 1 yang dijadwalkan Oktober mendatang. Pasalnya, PSSI memutuskan, Liga 1digelar tanpa penonton untuk menghindari penularan virus Corona yang hingga saat ini belum teratasi.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Sikapi dengan Bijak
Munadi menyikapi hal itu dengan bijak. Menurut pemain yang pernah berkostum Persib ini, demi keselamatan semua pihak, aturan tanpa penonton harus ditaati termasuk oleh kalangan suporter.
"Tahun ini kami juga mengerti dengan kondisi yang terjadi. Keadaan seperti sekarang mengkhawatirkan karena wabah COVID-19 dan semua pihak, tentu harus mau mengikuti anjuran dari pemarintah," tegas Munadi.