Bungkam Liverpool 4 Gol Tanpa Balas, Raheem Sterling Sebut Manchester City Tampil Brilian

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 03 Jul 2020, 04:55 WIB
Winger Manchester City Raheem Sterling menggelar selebrasi usai merobek gawang Liverpool di Etihad Stadium, Kamis (2/7/2020) atau Jumat dini hari WIB. (AFP/Dave Thompson)

Bola.com, Jakarta - Manchester City berhasil menang telak 4-0 atas tim yang sudah memastikan diri menjadi juara Premier League musim ini, Liverpool. dalam laga pekan ke-32 Premier League di Etihad Stadium, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB. Raheem Sterling yang mencetak satu dari empat gol di Etihad memuji penampilan timnya meski juga mengakui kualitas Liverpool sebagai juara pada musim ini.

Manchester City membuka pesta gol lewat penalti Kevin de Bruyne pada menit ke-25. Setelah itu, Raheem Sterling menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-35 setelah memaksimalkan umpan dari Phil Foden, yang kemudian juga mencetak gol pada masa injury time babak pertama dan mengubah kedudukan menjadi 3-0.

Advertisement

Raheem Sterling hampir saja mencetak gol keduanya. Namun, tembakan yang dilepaskannya tetap berbuah gol meski dicatat sebagai sebuah gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain pada menit ke-66.

Sterling yang juga merupakan mantan pemain Liverpool, sempat memuji peforma The Reds pada musim ini secara keseluruhan. Namun, Sterling juga memberikan pujian kepada penampilan timnya dalam pertandingan kali ini.

"Mereka (Liverpool) telah tampil brilian sepanjang tahun ini. Kami ingin memperlihatkan sebuah pertandingan yang bagus ketika menghadapi mereka," ujar Sterling seperti dilansir dari BBC Sport.

"Kami tahu kami berada di belakang mereka, telah beberapa kali kecewa. Kami mendapatkan sebuah ujian untuk mendapatkan poin lewat laga menghadapi sang juara dan kami melakukannya dengan brilian. Musim depan sudah dimulai hari ini dan kami tampil baik," tegas penyerang Manchester City itu.

Video

2 dari 2 halaman

Pujian untuk Phil Foden, Pemain Muda Berkualitas

Phil Foden (19 tahun) - Phil Foden ikut menyumbang satu gol saat Manchester City mengalahkan Dinamo Zagreb pada laga matchday kedua fase grup Liga Champions 2019/20 di Etihad Stadium. Pemain asal Inggris ini kerap disebut sebagai sosok yang pantas menjadi penerus David Silva. (AFP/Lindsey Parnaby

Kecemerlangan Manchester City pada pertandingan menghadapi Liverpool diwarnai dengan performa baik yang diperlihatkan oleh Phil Foden, pemain berusia 20 tahun yang menjadi milik The Citizens.

Foden berhasil memberikan assist kepada Raheem Sterling pada menit ke-35. Kemudian pemain muda ini juga mencatatkan namanya sendiri pada papan skor pada akhir babak pertama yang mengubah kedudukan menjadi 3-0 untuk keunggulan timnya.

Penampilan Phil Foden yang bagus dalam pertandingan ini dipuji oleh Sterling. Menurut mantan penyerang Liverpool itu, Manchester City telah berkembang menjadi sangat bagus dan Phil Foden juga memperlihatkan kedewasaan dalam pertandingan tersebut.

"Ini adalah sebuah tim yang berevolusi dan berubah. Anda bisa melihat kedewasaan Phil Foden dalam bermain. Saya pikir kami telah memiliki beberapa pemain luar biasa untuk masa depan," ujar Sterling.

Sumber: BBC Sport.

 

Berita Terkait