Diwarnai Dianulirnya Gol Lionel Messi, Barcelona Menang Telak atas Villarreal

oleh Hendry Wibowo diperbarui 06 Jul 2020, 05:35 WIB
Lionel Messi hanya tampil pada paruh pertama, saat Barcelona menang 2-1 atas Villarreal pada laga pekan keenam La Liga, di Camp Nou, Selasa (24/9/2019) malam waktu setempat. (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Jakarta - Barcelona enggan tersandung lagi. Tandang ke markas Villarreal pada laga lanjutan La Liga 2019-20, Senin (6/7/2020) dini hari WIB, Lionel Messi dan kawan-kawan menang telak 4-1.

Berkat kemenangan ini, gap poin Barcelona dari Real Madrid terjaga di angka empat poin. Untuk diketahui, sang pemuncak klasemen juga unggul 1-0 atas Athletic Bilbao.

Advertisement

Awal pertandingan, Villarreal sempat memberikan perlawanan ketat. Tapi Barcelona unggul terlebih dahulu menit ke-3 berkat gol bunuh diri Pau Torres.

Kemudian Gerard Moreno menyamakan kedudukan menit 14. Usai momen ini, Barcelona mulai mendominasi.

Luis Suarez dan Antoine Griezmann membuat Barcelona menjauh 3-1 berkat masing-masing gol menit 20 dan 45. Lionel Messi sempat cetak gol menit 69. Sayangnya dianulir setelah wasit melihat VAR.

Pada penghujung laga, tepatnya menit ke-86, Ansu Fati menambah keunggulan tim tamu lewat gol yang cantik.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

La Liga: Villarreal vs Barcelona. (Bola.com/Dody Iryawan)

Villarreal (4-4-2): 1-Sergio Asenjo (PG); 2-Mario Gaspar, 3-Raul Albiol, 4-Pau Torres, 18-Alberto Moreno; 11-Samuel Chukwueze, 19-Andre Anguissa, 10-Vicente Iborra, 8-Santi Cazorla; 7-Gerard Moreno, 17-Paco Alcacer

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen (PG); 2-Nelson Semedo, 3-Gerard Pique, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba; 5-Sergio Busquets, 20-Sergi Roberto, 22-Arturo Vidal; 17-Antoine Griezmann, 9-Luis Suarez, 10-Lionel Messi