Jakarta - Real Madrid berhasil meraih trofi juara La Liga musim ini setelah mengalahkan Villarreal, Jumat (17/7/2020) dini hari WIB. Madrid sukses merebut gelar juara dari Barcelona.
Bertanding di Estadio Alfredo Di Stefano, El Real menang 2-1. Dua gol Real Madrid diborong Karim Benzeman (29', 77'). Sementara itu, gol tuan rumah dicetak oleh Ibbora pada menit ke-83'.
Tambahan tiga poin membuat Los Blancos kini mengemas 86 poin dari 37 laga. Adapun sang rival, Barcelona duduk di peringkat kedua dengan 79 poin.
Kedua tim sebenarnya masih menyisakan satu pertandingan lagi. Namun apapun hasilnya, Real Madrid tidak akan tergusur lagi dari singgasananya.
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Kebangkitan Real Madrid
Tidak mudah bagi Real Madrid merebut gelar juara pada musim ini. Saat kompetisi harus dihentikan akibat pandemi Corona, pasukan Zinedine Zidane itu tertinggal dari Barcelona.
Ketika kompetisi kembali dilanjutkan sejak Juni lalu, Los Blancos langsung tancap gas. Sergio Ramos dan kawan-kawan berhasil merebut kemenangan dalam setiap laga yang dilalui.
Hingga akhirnya mengunci gelar juara musim ini, Real Madrid tercatat menorehkan rekor fantastis 10 kemenangan beruntun. Sementara itu, Barcelona justru meraih hasil sebaliknya.
Lionel Messi dan kawan-kawan tampil tidak stabil. Dari 10 laga yang dilakoni sejak Juni lalu, Barcelona hanya mampu menang dalam lima laga, empat kali imbang, dan sekali kalah.
Simak perjalanan Real Madrid menuju gelar juara musim ini:
10 Laga Terakhir Real Madrid
15/06/20 Real Madrid 3 - 1 Eibar
19/06/20 Real Madrid 3 - 0 Valencia
22/06/20 Real Sociedad 1 - 2 Real Madrid
25/06/20 Real Madrid 2 - 0 Mallorca
29/06/20 Espanyol 0 - 1 Real Madrid
03/07/20 Real Madrid 1 - 0 Getafe
05/07/20 Athletic Club 0 - 1 Real Madrid
11/07/20 Real Madrid 2 - 0 Deportivo Alavés
14/07/20 Granada 1 - 2 Real Madrid
17/07/20 Real Madrid 2 - 1 Villarreal
20/07/20 Leganes Real Madrid : ?
10 laga terakhir Barcelona
4/06/20 Mallorca 0 - 4 Barcelona
17/06/20 Barcelona 2 - 0 Leganes
20/06/20 Sevilla 0 - 0 Barcelona
24/06/20 Barcelona 1 - 0 Athletic Club
27/06/20 Celta Vigo 2 - 2 Barcelona
01/07/20 Barcelona 2 - 2 Atletico Madrid
06/07/20 Villarreal 1 - 4 Barcelona
09/07/20 Barcelona 1 - 0 Espanyol
12/07/20 Real Valladolid 0 - 1 Barcelona
17/07/20 Barcelona 1 - 2 Osasuna
20/07/20 Deportivo Alavés vs Barcelona: ?
Sumber: Berbagai sumber
Disadur dari: Liputan6.com (Penulis: Marco Tampubolon/Published: 17/07/2020)