Bola.com, Jerez - Lomba seri pertama MotoGP 2020 akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada pukul 19.00 WIB, Minggu (19/7/2020).
Pada lomba MotoGP Jerez, dua pembalap Yamaha akan start dari posisi pertama dan kedua. Keduanya adalah Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.
Sementara juara bertahan, Marc Marquez bakal memulai lomba dari posisi ketiga. Meskipun begitu, pembalap pabrikan Yamaha, Valentino Rossi menilai Marquez masih sebagai favorit utama.
"Saya masih melihat Marc sebagai favorit. Dia punya kecepatan terbaik ketimbang pembalap lain. Vinales dan Quartararo tampil fantastis dan mungkin mereka akan membuat Marc kesulitan," kata Valentino Rossi.
"Motor Yamaha sangat superior pada periode satu lap. Tapi saya pikir untuk kecepatan seluruh lomba, Yamaha masih inferior ketimbang Honda," tambahnya.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Rossi Hanya Start 11
Sementara Valentino Rossi sendiri hanya finis posisi sebelas pada sesi kualifikasi hari Sabtu (18/7/2020).
Start posisi sebelas membuat Rossi enggan memasang target tinggi untuk balapan malam ini. Dia bahkan memprediksi bakal sangat kesulitan pada lomba MotoGP Jerez.
"Sejak tahun 2017 sampai sekarang, saya selalu menjalani akhir pekan sulit di Jerez. Pada latihan bebas hari Jumat saya sangat kesulitan. Meski pada hari Sabtu semua membaik," Rossi menerangkan.
Sumber: GPOne.com