Juara ONE Esports Dota 2 SEA League, Geek Fam Sabet Predikat Terbaik di Asia Tenggara

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 20 Jul 2020, 17:15 WIB
Juara ONE Esports Dota 2 SEA League, Geek Fam. (Dok. ONE Esports)

Bola.com, Jakarta - Geek Fam berhasil keluar sebagai yang terbaik pada turnamen ONE Esports Dota 2 SEA League. Lewat empat gim melelahkan, Marc Polo Luis “Raven” Fausto dkk. sukses menyuhadi perlawanan alot Fnatic.

Berbekal kemenangan atas T1 pada duel sebelumnya di One Esports Dota 2 SEA League, Geek Fam membuka pertemuan kontra Fnatic dengan lambat. Bahkan, mereka cenderung kesulitan pada awal gim.

Advertisement

Kejelian Fnatic mendapatkan tiga tower dalam waktu kurang dari 12 menit mengejutkan Geek Fam yang sebenarnya sudah mencoba mengatur tempo pertarungan.

Untungnya, Geek Fam merespons dengan menyerang balik menggunakan smoke gank. Tiga kill didapatkan, ritme pun berhasil dikuasai.

Sama seperti gim pertama, pada gim kedua grand final ONE Esports Dota 2 SEA League itu pun Geek Fam enggan bermain cepat. Fnatic yang tak mau melakukan blunder lagi coba meladeni permainan lawan.

 

Video

2 dari 2 halaman

Gim Ketiga dan Keempat

Benar saja, Geek Fam termakan strategi sendiri karena Fnatic lebih cermat ketika menyerang. Gim kedua pun dimenangi 23savage dkk.

Gim ketiga menjadi milik Geek Fam. Sempat tampil di luar dugaan dengan menyerang saat Fnatic memegang Aegis, mereka sanggup memenangi team-fight.

Dj yang jadi satu-satunya core Fnatic justru tertangkap di dalam base sendiri. Geek Fam pun berhasil mendominasi gim ketiga.

Geek Fam tak mau menunggu lama pada gim keempat. Tahu betul Fnatic kewalahan menjaga dua side lane, Raven cs. langsung mengepung lawan dengan melakukan smoke gank.

Fnatic menyerah memasuki menit 44', gelar juara pun jatuh kepada Geek Fam. Menjadi jawara ONE Esports Dota 2 SEA League merupakan sukses beruntun usai menjuarai BTS Pro Series.

Sumber: One Esports

Berita Terkait