Bola.com, Jakarta - Dua tim NBA, Miami Heat dan Orlando Magic menawarkan kerjasama dengan Misfits Gaming Group (MGG). Ini dilakukan untuk memperluas jaringan, terutama menyoal industri eSports.
Kolaborasi unik ini memungkinkan Miami Heat dan Orlando Magic menyeratakan segala bentuk properti atau produk Misfits Gaming dalam tiap strategi pasar eSports mereka.
Miami Heat dan Orlando Magic juga bisa memperluas koneksi suporter mereka di dunia eSports. Misfits Gaming berhak dan berkewajiban untuk memberikan 'assist' dalam strategi marketing, promosi, baik itu digital maupun non-digital.
Brand Misfits Gaming juga akan menjadi sponsor untuk Miami Heat dan Orlando Magic. Namun, peta sponsorship ini belum bisa diketahui.
Satu hal yang pasti, Miami Heat dan Orlando Magic akan terjun di dunia eSports. Misfits Gaming telah melobi pengembang NBA2K dan berhasil meluncurkan dua tim, yakni Heat Check Gaming dan Magic Gaming.
"Kemitraan ini akan menjadi pondasi utama bagi Miami Heat dan Orlando Magic, dua tim NBA yang berbasis di Florida, dan waralaba eSports untuk menyatukan pengetahuan pasar demi meningkatkan profil esports di Florida," kata Lagen Nash, SVP of Partnership untuk Misfits Gaming Group.
Video
Ekspansi ke Gim Lain?
Buat Misfits Gaming, ini menjadi langkah strategis guna menggaet audiens dari dunia NBA. Rencananya, ekspansi ke gim lain juga sudah masuk rancangan.
Selain NBA2K, Misfits Gaming akan memperlebar jaringan di dunia eSports dengan menyasar pasar Overwatch League, Call of Duty League, League of Legends European Championship, dan Fortnite.
Sumber: NBA.com