Otavio Dutra Promosikan Indonesia di Brasil Lewat Kuliner

oleh Abdi Satria diperbarui 04 Agu 2020, 16:15 WIB
Pemain Persija Jakarta, Otavio Dutra, saat pengenalan tim untuk kompetisi musim 2020 di SUGBK, Jakarta, Minggu, (23/2/2020). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Bek naturalisasi Persija Jakarta, Otavio Dutra sudah 11 tahun berkiprah di kompetisi sepak bola tanah air. Jadi, wajar kalau Dutra mengetahui berbagai hal tentang Indonesia, termasuk budaya dan kulinernya. Khususnya terkait kota Jakarta.

Pada channel YouTube Persija Jakarta, eks Persebaya Surabaya ini cukup lancar menjawab pertanyaan dalam bentuk gambar diajukan kepadanya. Ketika disodorkan gambar Taman Mini Indonesia dan Kebun Binatang Ragunan, Dutra spontan menjawab benar.

Advertisement

"Saya memang belum pernah ke dua tempat itu. Tapi, saya sudah sering mendengarnya. Kalau ada waktu luang, saya akan bawa keluarga ke sana," ujar Dutra.

Dutra pun dengan mudah menebak gambar jalan di kawasan Sudirman dan Stadion Gelora Bung Karno.

"Kawasan Senayan adalah tempat yang tetap untuk berolahraga. Selain lokasinya berada ditengah kota, disana banyak pohon."

Dutra mengaku selama membela Persija, ia dan keluarga belum sempat keliling Jakarta. Apalagi mereka juga terkendala pandemi COVID-19. Itulah mengapa Dutra tak bisa menebak gambar angkutan umum di Jakarta seperti bajaj dan metromini.

"Di Brasil tidak ada kendaraan seperti itu (Bajaj)," tuturnya.

Dutra juga tak bisa menyebut nama gambar bus transjakarta dan delman yang disodorkan kepadanya. Tapi, menurutnya di Brasil, banyak moda transportasi seperti itu.

"Hanya busnya tak punya jalur khusus. Sedang delman di Brasil ada kipas anginnya karena cuaca di sana juga panas seperti Indonesia."

Lain halnya ketika Dutra disodorkan gambar MRT, ia langsung menjawab dengan benar.

"Moda transportasi ini sangat cocok buat kota besar di Jakarta karena dapat memuat penumpang dengan jumlah banyak serta jadwalnya teratur," kata Otavio Dutra.

Saksikan video pilihan berikut ini:

2 dari 2 halaman

Promosi Kuliner Indonesia

Pemain Persija Jakarta, Otavio Dutra, saat pengenalan tim untuk kompetisi musim 2020 di SUGBK, Jakarta, Minggu, (23/2/2020). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pada kesempatan itu, Otavio Dutra mengungkapkan kesukaannya pada kuliner Indonesia seperti nasi uduk, sate, nasi goreng, sop buntut dan rawon.itu Tak hanya menyantap, Dutra pun bisa membuatnya.

"Saya belajar dari menyicipi dan mencari resepnya di internet. Setelah itu, saya mencoba untuk memasaknya," terang Dutra.

Dutra mengaku, kala berlibur di Brasil, ia menyuguhkan makanan yang ia masak sendiri itu kepada kerabat dekatnya.

"Mereka sangat menyukainya. Hanya, saya sedikit mengurangi rasa pedasnya. Karena orang Brasil tak terbiasa makanan pedas."

Karena tak terbiasa dengan rasa pedas itu, Dutra kerap terpaksa menahan rasa sakit di perutnya saat mencoba makanan jenis itu. "Tapi, karena rasa ingin tahu yang besar, saya tahan saja," papar Dutra.

Selain kuliner dan budaya, alam Indonesia membuat kecintaan Dutra terhadap Indonesia sangat besar.

"Bukan hanya hanya saya, keluarga atau teman di Brasil yang pernah ke Indonesia semuanya merasa senang dan ingin datang lagi. Saya sendiri sudah memutuskan akan selamanya menetap di Indonesia," pungkas Dutra yang resmi menyandang status warga negara Indonesia pada 2019 ini.

Berita Terkait