Bola.com, Manchester - Manchester United akan menjamu wakil Austria, Linzer Athletik-Sport-Klub (LASK) pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2019-2020 di Old Trafford, Kamis (6/8/2020) dini hari WIB. Laga diprediksi bakal berlangsung ketat.
Manchester United berada di atas angin pada laga nanti. Pasukan Ole Gunnar Solksjaer mengantongi keunggulan agregat berkat kemenangan 5-0 pada leg pertama di markas LASK.
Dengan selisih gol yang sangat besar, Manchester United sejatinya cukup meraih hasil imbang saja. Hal itu sudah cukup untuk mengantarkan Marcus Rahsford dkk ke babak selanjutnya.
Namun, Manchester United diprediksi akan mengincar kemenangan dan bermain ngotot sepanjang laga. Manchester United sedang memiliki catatan apik usai finis di peringkat ketiga klasemen akhir Premier League.
Meski demikian, Manchester United tak boleh jemawa dalam laga nanti. LASK diyakini akan bermain lepas dan tanpa beban karena terlalu sulit untuk mengejar defisit lima gol melawan Manchester United di Old Trafford.
Lantas, apa saja fakta-fakta menarik yang mengiringi laga nanti? Berikut ini lima fakta menarik jelang laga Manchester United melawan LAKS di babak 16 besar Liga Europa 2019-2020.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Fakta Menarik
1. Manchester United tidak terkalahkan dalam sembilan pertandingan melawan klub asal Austria. Rinciannya adalah delapan kemenangan dan sekali imbang.
2. Manchester United memenangi semua laga kandang melawan klub Austria. Setan Merah sukses mencetak 10 gol dalam empat laga tersebut dan hanya kebobolan sekali.
3. Ini akan menjadi pertemuan kedua LASK melawan tim asal Inggris di Liga Europa. Pada pertemuan pertama, LASK mencatatkan pengalaman pahit setelah dibantai 0-5 oleh Manchester United.
4. Manchester United tidak terkalahkan dalam 13 laga kandang terakhir di Liga Europa yakni memenangi 11 laga dan imbang 2 kali.
5. Manchester United tampil gemilang dalam laga kandang di Liga Europa musim ini. Memenangi empat lagi, mencetak 13 gol, dan tak kebobolan.
Baca Juga
Mata Hansamu Yama Berkaca-kaca, 8 Bulan Melawan Cedera dan Kembali Jadi Starter di Persija: Gua Disuruh Pensiun...
Kekasih Kabarkan Hokky Caraka Dilarikan ke IGD Setelah Bela Timnas Indonesia Vs Filipina: Pipi Luka Dalam, Dijahit, Demam, Menggigil
Efek Nataru, Timnas Vietnam Harus Dibagi Dua Kloter setelah Menjalani Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2024