Gantikan Marc Marquez di MotoGP Republik Ceska, Stefan Bradl Berikan Komentar Menyentuh

oleh Hendry Wibowo diperbarui 04 Agu 2020, 20:04 WIB
Stefan Bradl saat masih memperkuat tim Aprilia di ajang MotoGP. (AFP)

Bola.com, Cervera - Tidak ada nama pembalap Repsol Honda, Marc Marquez pada balapan seri ketiga MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, akhir pekan ini.

Marc Marquez baru saja menjalani operasi kedua pada lengan kanan pada Senin (3/8/2020) malam waktu Spanyol. Operasi tersebut dilakukan lantaran plat titanium yang tertanam di tulang humerus kanan mengalami kerusakan.

Advertisement

Tim Repsol Honda sendiri telah membuat keputusan untuk mengisi posisi yang ditinggal Marquez pada balapan MotoGP Republik Ceska kepada pembalap penguji mereka, Stefan Bradl.

Dalam keterangan resminya, Stefan Bradl memberikan pesan menyentuh terkait kondisi cedera Marc Marquez.

Dia turut memuji sepak terjang Marquez ketika terjatuh pada balapan MotoGP Jerez, tapi bisa kembali bersaing di baris depan sebelum akhirnya kecelakaan lagi.

"Pertama, saya ingin ucapkan semoga Marc bisa cepat sembuh. Apa yang ia lakukan di Jerez sangat luar biasa dan ia menunjukkan punya semangat seorang juara," kata Bradl.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Adaptasi

Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl. (Twitter/Repsol Honda)

Sosok Stefan Bradl yang menggantikan posisi Marc Marquez pada balapan MotoGP Republik Ceska sendiri bukan sosok asing di ajang MotoGP.

Total ia telah tampil balapan sebanyak sembilan kali sejak kehilangan kursi sebagai pembalap utama tim Aprilia musim 2016.

Rinciannya Bradl tampil sebanyak empat kali musim lalu dan lima balapan di MotoGP 2018. Semua penampilan ini dicatat pembalap asal Jerman itu dengan mengendarai motor Honda RC213V. Meskipun statusnya sebagai pembalap penguji Honda, Bradl menyebut dipastikan masih harus beradaptasi dengan motor RC213V.

“Saya berharap untuk mengendarai Honda RC213V lagi, karena pandemi global, kami belum dapat menjalani tes seperti biasanya sehingga perlu waktu untuk menyesuaikan dengan motor dan ajang MotoGP lagi," Bradl menuturkan.

"Tapi saya telah mengendarai motor superbike beberapa kali. jadi saya tahu kebugaran saya bagus. Ini adalah tantangan yang saya tunggu-tunggu, balapan bersama Repsol Honda selalu merupakan kehormatan besar dan saya senang membantu Honda. Mari kita lihat bagaimana akhir pekan berjalan," tambahnya.

 

Sumber: Motorsport 

Berita Terkait