Bola.com, Jakarta - Liga Europa 2019/2020 akan memasuki fase perempat final. Kompetisi kasta kedua antarklub Eropa itu telah menuntaskan babak 16 besar hingga Jumat (7/8/2020) dini hari.
Wolverhampton Wanderers dan Basel menjadi dua klub terakhir yang memastikan tiket perempat final. Pada pertandingan leg kedua yang digelar Jumat (7/8/2020), keduanya sama-sama meraih kemenangan dengan skor 1-0.
Wolves mengalahkan Olympiacos di Molineux Stadium. Gol tunggal Wolves dicetak oleh Raul Jimenez lewat titik penalti pada menit ke-8. Wolves pun melangkah ke babak 8 besar dengan agregat 2-1.
Sementara, Basel lolos dengan meyakinkan setelah meraih kemenangan 1-0 atas Eintracht Frankfurt via gol Fabian Frei. Basel pun melenggang ke perempat final dengan agregat 4-0.
Pada pertandingan sebelumnya, Sevilla dan Bayer Leverkusen memastikan diri lolos ke perempat final. Sevilla sukses mempermalukan AS Roma 2-0.
Sementara, Bayer Leverkusen menghadapi Rangers dengan modal kemenangan 3-1 pada leg pertama. Pada leg kedua yang berlangsung di BayArena, anak asuh Peter Bosz menang 1-0. Gol kemenangan Bayer Leverkusen dicetak oleh Moussa Diaby pada menit ke-51.
Babak perempat final Liga Europa akan digelar mulai Selasa (11/8/2020). SCTV akan menayangkan secara langsung pertandingan perempat final hingga final.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Hasil Pertandingan
Sevilla Vs AS Roma 2-0
Bayer Leverkusen Vs Rangers 1-0
Wolverhampton Vs Olympiacos 1-0
Basel Vs Eintracht Frankfurt 1-0
Baca Juga
Sembuh dari Cedera di Timnas Indonesia, Kevin Diks Main 90 Menit dan Cetak 1 Assist dalam Kemenangan FC Copenhagen di Liga Denmark
2 Pemain ke Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Arema FC antara Bangga dan Kehilangan
Shin Tae-yong Hanya Pertahankan 8 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ke Piala AFF 2024, Sisanya U-22 dan U-20