Bola.com, Jakarta - Liverpool baru saja mendapatkan bek baru untuk bersiap mengarungi musim 2020/2021. Ia adalah Kostas Tsimikas yang dibeli dari klub Yunani, Olympiakos.
Kostas Tsimikas dibeli Liverpool dari Olympiakos dengan harga 11,75 juta pound atau sekitar 226 miliar rupiah. Pemain 24 tahun tersebut berposisi sebagai bek kiri, posisi yang sama dengan Andy Robertson.
Kostas Tsimikas mungkin nama yang masih asing bagi sepak bola Inggris, tetapi mungkin tidak bagi suporter Arsenal. Sebab, ia punya andil menyingkirkan Arsenal dari babak 32 Besar Liga Europa musim 2019/2020.
Pada laga leg kedua di Emirates Stadium, Kostas Tsimikas bermain bagus. Ia membuat Nicolas Pepe dan Hector Bellerin tidak mampu membuat banyak peluang dari sisi kiri pertahanan Olympiakos.
Kostas Tsimikas membela Olympiakos sejak 2014 sejak dari level junior. Ia kemudian mendapat kesempatan promosi ke tim utama pada 2015.
Awal karier Kostas Tsimikas di tim utama Olympiakos tidak berjalan mulus. Olympiakos sempat meminjamkannya ke tim Esbjerg dan Willem II sebelum tampil memikat bersama tim utama pada musim 2019/2020.
Total Tsimikas membela Olympiakos dalam 86 gol tetapi menariknya ia tidak sekalipun pernah mencetak gol. Berbeda keadaannya ketika ia sempat berseragam Willem II di Belanda, di mana Tsimikas menorehkan total 6 gol pada musim 2017/2018.
Mau tahu beberapa fakta soal Kostas Tsimikas yang dibeli Liverpool dari Olympiakos? Kalian bisa menemukan jawabannya dalam tayangan video di atas.