Beto Goncalves Sudah Tidak Sabar Kembali Melakukan Selebrasi Gol

oleh Aditya Wany diperbarui 13 Agu 2020, 05:00 WIB
Striker Madura United, Beto Goncalves, mengenakan tongkos khas Madura di kepalanya saat merayakan gol ke gawang Persib Bandung di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (5/10/2019). (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Bangkalan - Kembali bergulirnya lanjutan Shopee Liga 1 2020 yang dimulai pada 1 Oktober mendapat sambutan hangat dari para pemain. Satu di antaranya adalah Beto Goncalves, striker milik Madura United.

Pemain berusia 39 tahun itu kini masih berada di kampung halamannya, Brasil, bersama keluarganya. Dia masih terus berlatih untuk mempersiapkan diri jika kompetisi Tanah Air memang dilanjutkan.

Advertisement

“Saya sangat menantikan. Saya sudah giat latihan demi tim dan saya juga. Ini harus disambut dengan baik,” ucap Beto Goncalves dalam situs resmi klub, Rabu (12/8/2020).

Pemain bernama lengkap Alberto Goncalves itu mengaku merasakan banyak perbedaan selama hampir lima bulan kompetisi dihentikan sementara. Sejak Maret silam, dia sudah tak lagi merasakan atmosfer pertandingan yang selama ini membuatnya memiliki semangat tinggi.

Satu hal yang paling dirindukan oleh pemain naturalisasi itu adalah melakukan selebrasi selepas membobol gawang lawan. Maklum, posisi sebagai striker tentu sangat sering membuatnya bergaya di depan kamera merayakan gol.

“Memang itu yang dirindukan, setelah lama tidak bermain. Saat bersenang-senang setelah mencetak gol. Kami biasa saling dukung untuk mencetak gol, soalnya selebrasi itu ada tujuan utama. Kadang untuk keluarga atau anak, dan lain-lain,” tutur Beto Goncalves.

Video

2 dari 2 halaman

Masih Produktif

2. Beto Goncalves (Madura United) - Soal kualitas, striker 39 tahun ini membuktikan pribahasa 'makin tua makin jadi'. Dalam tiga musim belakangan, Beto sukses melesakkan 54 gol, termasuk tiga gol yang sudah ia bukukan musim ini bersama Madura United. (Bola.com/Yoppy Renato)

Beto Goncalves tercatat sebagai pemain yang produktif, tapi memang memasuki usia senja. Pemain kelahiran 31 Desember 1980 itu mulai bergabung bersama Madura United pada musim lalu.

Tak menunggu waktu lama, dia menjadi pemain tersubur di tim berjulukan Laskar Sape Kerap di Liga 1 2019.

Bahkan, Beto berada di posisi kedua dalam daftar top scorer dengan 18 gol setelah Marko Simic yang mengemas 28 gol bersama Persija Jakarta. Torehan itu membuatnya keluar sebagai pemain lokal dengan produktivitas gol terbanyak.

Musim ini, dia masih menunjukkan tajinya dengan mencetak tiga gol dalam tiga pertandingan Shopee Liga 1 2020. Koleksinya itu hanya kalah dari Wander Luiz, striker Persib Bandung, yang telah mencetak 4 gol.

Berita Terkait