Kejutan, Hakan Calhanoglu Masuk Daftar Belanja Manchester United

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 13 Agu 2020, 23:30 WIB
Pemain AC Milan, Hakan Calhanoglu, melakukan selebrasi usai membobol gawang Bologna pada laga Serie A di Stadion San Siro, Sabtu (18/7/2020). AC Milan menang dengan 5-1 atas Bologna. (AP/Luca Bruno)

Bola.com, Jakarta - Manchester United kembali diisukan dengan nama besar dalam bursa transfer musim panas ini. Setelah Jadon Sancho dan Vinicius Junior, kini tim berjulukan Setan Merah itu mengincar gelandang AC Milan, Hakan Calhanoglu.

Hampir tiga bulan terakhir, nama Sancho terus dikaitkan dengan Manchester United. Winger 20 tahun itu disebut-sebut menjadi buruan utama Ole Gunnar Solskjaer.

Advertisement

Namun sejauh ini transfer Sancho masih belum kunjung terealisasi. Pihak Dortmund baru-baru ini mengatakan bahwa sang winger akan bertahan di Signal Iduna Park musim depan.

MU sendiri diberitakan tidak menyerah, meski mereka juga mulai mempersiapkan rencana cadangan jika gagal mendapatkan Sancho. Tuttomercatoweb mengklaim bahwa kini MU menyasar sosok Calhanoglu sebagai pengganti Sancho.

Menurut laporan tersebut, Ole Gunnar Solskjaer tertarik untuk mendapatkan jasa Calhanoglu karena kemampuannya untuk bermain di beberapa posisi.

Ia diketahui tampil dengan sangat baik saat bermain di belakang striker. Namun ia juga bermain dengan baik saat ditaruh di sektor sayap.

Solskjaer juga semakin tertarik merekrut Calhanoglu setelah melihat statistiknya yang impresif musim ini. Diharapkan, mantan pemain Bayer Leverkusen itu bisa memberikan dampak buat Manchester United musim depan.

Video

2 dari 2 halaman

Masuk Daftar

Gelandang AC Milan, Hakan Calhanoglu, berebut bola dengan gelandang Atalanta, Marten de Roon, pada laga lanjutan Serie A di Stadion San Siro, Sabtu (25/7/2020) dini hari WIB. AC Milan bermain imbang 1-1 atas Atalanta. (AP/Antonio Calanni)

Menurut laporan tersebut, Manchester United belum memutuskan untuk melakukan upaya nyata untuk mendapatkan Calhanoglu.

Pasalnya mereka masih fokus untuk merayu Dortmund. Mereka optimistis bisa mendapatkan jasa Sancho di musim panas ini.

Namun jika Sancho benar-benar gagal didapatkan, baru mereka menyasar Calhanoglu dan beberapa alternatif lainnya.

Berita Terkait