Pulih Lebih Cepat, Hanif Sjahbandi Sudah Latihan Normal bersama Arema

oleh Iwan Setiawan diperbarui 14 Agu 2020, 19:00 WIB
Hanif Sjahbandi sudah gabung latihan dengan skuat utama Arema FC. (Iwan Setiawan/Bola.com)

Bola.com, Malang - Gelandang Arema FC, Hanif Sjahbandi sempat divonis mengalami cedera lumayan serius di latihan perdana 3 Agustus silam. Kakinya terkilir dan mengalami masalah di engkel kanan.

Tapi hanya butuh waktu kurang dari dua minggu bagi Hanif Sjahbandi untuk bisa gabung latihan dengan skuat utama. Jebolan timnas Indonesia U-23 ini, Jumat pagi tadi (14/8/2020) sudah berlatih normal di bawah arahan pelatih sementara, Charis Yulianto di lapangan Balearjosari, Kota Malang.

Advertisement

"Sekarang masih coba melihat kondisinya untuk latihan normal seperti apa. Setelah latihan baru evaluasi seperti apa cederanya,” kata sport terapi Arema, David Setiawan.

Selama proses pemulihan cedera, Hanif tergolong pemain yang punya keinginan kuat untuk sembuh. Kini hasilnya terlihat. Dalam latihan pagi tadi, dia bisa melahap semua program latihan.

Di sesi game, beberapa kali mantan pemain Persiba Balikpapan ini melepaskan tembakan keras ke gawang. Tidak terlihat lagi dia menahan sakit atau terkesan hati-hati dalam latihan itu.

"Sekarang tinggal menyetarakan kondisi fisiknya saja. Dia mengaku tidak ada rasa nyeri lagi di engkel. Saat kompetisi dimulai lagi Oktober mendatang, dia sudah bisa main,” sambungnya.

 

 

  

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Kabar Baik

Gelandang Arema FC, Hanif Sjahbandi, harus digendong keluar dari lapangan dalam sesi latihan perdana Singo Edan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (3/8/2020) sore WIB. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Fakta Hanif Sjahbandi sudah kembali berlatih merupakan kabar bagus bagi tim pelatih. Karena lini tengah Arema akan lebih kuat dengan kehadiran Hanif.

Meksipun sebenarnya Arema punya banyak stok gelandang. Seperti Hendro Siswanto, Oh In-Kyun, Jayus Hariono, Vikrian Akbar dan beberapa nama lainnya. Tapi tim pelatih tetap lega jika lebih banyak opsi pemain yang bisa diturunkan.

Kini tinggal kiper Kartika Ajie yang berkutat dengan cedera. Diperkirakan pemain asal Balikpapan itu tidak bisa lagi melanjutkan kompetisi karena cedera lutut. Mantan kiper timnas Indonesia U-23 ini juga disarankan menjalani operasi lutut untuk memaksimalkan proses penyembuhannya.  

Berita Terkait