Jacob Pepper Pastikan Segera Kembali ke Madura United

oleh Nandang Permana diperbarui 26 Agu 2020, 04:30 WIB
Gelandang asing Madura United, Jacob Pepper. (Bola.com/Permana Kusumadijaya)

Bola.com, Jakarta - Pemain asing Madura United, Jacob Pepper, memastikan bakal kembali bergabung bersama Laskar Sapeh Kerap dalam waktu dekat. Namun, memang saat ini Jacob belum datang dalam empat hari latihan yang sudah digelar Madura United karena masih mengurus dokumen untuk masuk ke Indonesia.

Pernyataan Jacob Pepper yang memastikan bakal kembali ke Indonesia dan bergabung lagi dengan Madura United sedikit menjawab tanda tanya terhadap komposisi tim asuhan Madura United dalam lanjutan Liga 1 2020. Apalagi suporter Madura United sempat khawatir para pemain asing tidak akan kembali karena aturan renegosiasi kontrak dengan pembayaran gaji 50 persen dari kontrak awal.

Advertisement

Hal tersebut bisa dimaklumi karena sudah ada contoh klub yang harus kehilangan pemainnya, bahkan pelatih. Arema FC kehilangan Jonathan Bauman, Oh In-kyun, dan juru taktik mereka, Mario Gomez. Kemudian Persela Lamongan juga dipastikan tidak akan diperkuat lagi oleh Rafinha yang memutuskan pamit.

Bahkan dalam sejumlah tim yang sudah menggelar latihan bersama, banyak yang belum mendapatkan kepastian bahwa semua pemain asingnya akan kembali. Hanya Persib Bandung dan Persikabo yang sudah menggelar latihan dengan komposisi pemain asing yang lengkap.

"Saat ini saya sedang menunggu visa masuk ke Indonesia. Selain itu juga harus ada surat dari klub, dan itu juga yang saya tunggu. Saya sudah memberi tahu pelatih dan beliau memahaminya," kata Jacob Papper kepada Bola.com, Selasa (25/8/2020).

Video

2 dari 2 halaman

Optimistis Tak Butuh Adaptasi Lama

Jacob Pepper saat memperkuat Brisbane Roar. (Dok. Brisbane Roar)

Meski terbilang terlambat bergabung bersama timnya, pemain asal Negeri Kangguru ini menegaskan dirinya tidak akan membutuhkan waktu adaptasi yang lama. Selama berada di negara asalnya, Jacob Pepper mengaku sangat rutin berlatih sesuai instruksi tim kepelatihan.

"Tidak semua butuh penyesuaian. Saya sudah sangat siap bergabung dengan tim. Saya selalu berlatih dengan maksimal setiap hari," ujarnya.

"Saya pribadi merasa akan baik-baik saja. Saya dalam kondisi terkuat dari yang pernah pernah saya alami dalam sepanjang karier. Saya juga berlatih sepak bola setiap pekan sejak kami berhenti bermain," Jacob Papper mengakhiri pembicaraan.

Berita Terkait