Ini Alasan Timnas Indonesia U-19 Harus Pindah Lokasi Pemusatan Latihan Setelah dari Kroasia, Shin Tae-yong Pilih Portugal

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 29 Agu 2020, 12:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-19, Witan Sualeman dan Mochammad Supriadi, saat mengikuti sesi latihan perdana di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (7/8/2020) sore WIB. Sebanyak 24 pemain Timnas Indonesia jalani latihan perdana dengan mengikuti protokol kesehatan. (dok.PSSI)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, lebih cocok dengan Portugal dibanding dua negara Eropa lainnya sebagai lokasi pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 setelah dari Kroasia.

Timnas Indonesia U-19 akan lebih lama berlatih di Eropa jika Piala AFC U-19 di Uzbekistan pada Oktober 2020 batal digelar. Akhir bulan ini, tim berjulukan Garuda Muda itu bakal terbang ke Kroasia untuk memulai pemusatan latihan.

Advertisement

Shin Tae-yong mengatakan, karena keterbatasan masa berlaku visa, Timnas Indonesia U-19 tidak bisa bertahan di Kroasia dengan jangka waktu yang cukup lama. Sehingga, Garuda Muda perlu mencari lokasi lain untuk melanjutkan pemusatan latihan.

Selain Portugal, Shin Tae-yong mendapatkan tawaran dari PSSI untuk melaksanakan latihan terusan di Spanyol dan Turki.

"Kami sengaja pilih Portugal karena masa berlaku visa yang terbatas untuk tetap di Kroasia. Dan di sana, kami bisa bertanding melawan banyak tim yang kuat," kata Shin Tae-yong.

Video

2 dari 2 halaman

Hari Terakhir

Bagus Kahfi (atas) dan Beckham Putra (kanan) merayakan gol yang dicetak Bagas Kaffa saat Timnas Indonesia U-19 menghadapi Hong Kong di laga kedua Grup K kualifikasi Piala AFC U-19 2020 di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (8/11/2019). (Bola.com/Yoppy Renato

Sebelum terbang ke Kroasia pada Sabtu (29/8/2020) malam WIB, Timnas Indonesia U-19 telah memainkan latihan terakhirnya dalam pemusatan latihan di Jakarta di Stadion Madya, Jumat (28/7/2020). Garuda Muda telah berlatih sejak awal Agustus 2020.

"Selama pemusatan latihan di Jakarta, ada beberapa aspek yang mengalami peningkatan. Seperti kondisi fisik dan mental. Para pemain sangat terlihat kemauannya," jelas Shin Tae-yong.

"Jika Piala AFC U-19 batal apakah road map saya akan berubah? Tidak. Sejauh ini, road map saya memang berlatih di Eropa," ucap pelatih asal Korea Selatan itu.

Berita Terkait