Luis Suarez Tak Akan Mulai Negosiasi dengan Klub Lain, Tunggu Keputusan Barcelona Dulu

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 30 Agu 2020, 18:45 WIB
Penyerang Barcelona, Luis Suarez, berselebrasi setelah mencetak gol pembuka ke gawang Sevilla dalam pertandingan pekan kedelapan kompetisi La Liga Spanyol 2019-2020 di Camp Nou, Minggu (6/10/2019). Barcelona berhasil menang telak atas Sevilla dengan skor 4-0. (AP Photo/Joan Monfort)

Bola.com, Barcelona - Luis Suarez dikabarkan tak akan memulai negosiasi dengan klub lain sebelum Barcelona mengumumkan secara resmi akan melepasnya.  

Saat sedang berlibur dengan keluarganya di Bermuda pada pekan lalu, Luis Suarez menerima telepon dari pelatih baru Barcelona, Ronald Koeman. Dalam perbicangan tersebut, Koeman menyatakan tak memasukkan Suarez dalam rencananya. Pemain asal Uruguay itu diminta mencari klub baru. 

Advertisement

Meskipun masa depannya tak menentu, Suarez tetap bersikap profesional. Dia tetap mengikuti tes corona yang diadakan Barcelona pada Minggu (30/8/2020). Ia juga dikabarkan tetap mengikuti sesi latihan tim menjelang musim kompetisi baru mulai Senin (31/8/2020). 

Sikap Suarez berbeda dengan rekan setimnya, Lionel Messi, yang dikabarkan mangkir dari dua agenda itu. Langkah itu diambil Messi untuk mendesak Barca melepasnya pada musim panas ini. 

Seperti dilansir Forbes, beberapa klub dihubungkan dengan Luis Suarez dan sudah menjalin kontrak dengannya. Mantan pemain Liverpool itu santer dihubungkan dengan juara Serie A 2019/2020, Juventus, dalam beberapa hari terakhir. Klub lain yang dikabarkan juga meminati jasanya adalah Inter Miami, yang merupakan milik David Beckham. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Ingin Pergi Baik-baik

Luis Suarez - Kebersamaan Luis Suarez dengan Barcelona dipastikan berakhir usai Ronald Koeman mempersilakannya untuk mencari klub baru. Pemain asal Uruguay ini bisa menjadi pengganti Higuain di lini serang Juventus. (AFP/Giuseppe Cacace)

Luis Suarez dikabarkan ingin merampungkan masalahnya dengan Barcelona dengan baik-baik. Ia tak mau pergi dalam kondisi yang tidak menyenangkan. 

Barcelona harus mengambil langkah cepat terkait nasib Suarez karena jendela transfer pemain hanya buka hingga 5 Oktober. Barca berpacu dengan waktu. 

Pilihan Barcelona ada dua, memutus kontrak Suarez atau membiarkannya pergi dengan status bebas transfer pada musim panas tahun depan.

Sumber: Forbes  

 

Berita Terkait