Bola.com, Medimurje - Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia U-19, akan beradu cerdik dengan Angel Stoykov, nakhoda Bulgaria U-19 pada turnamen International U-19 Friendly 2020 di Sveti Martin na Muri, Sabtu (5/9/2020) malam WIB. Kedua peracik strategi dibedakan oleh status yang begitu timpang.
Rekam jejak Shin Tae-yong sebagai pelatih di regional Asia cukup menjanjikan. Di level klub, arsitek berusia 49 tahun ini berhasil mengantar klub Korea Selatan, Seongnam Ilhwa Chunma menjuarai Liga Champions Asia (LCA) pada 2010 dan Piala FA Korea setahun berselang.
Ketika dipercaya menangani Timnas Korea Selatan pada 2017, Son Heung-min dan kawan-kawan diloloskannya ke Piala Dunia 2018 dan sempat menghajar juara bertahan Jerman, 2-0.
Pada Desember 2019, PSSI menunjuk Shin Tae-yong untuk menggantikan Simon McMenemy sebagai pelatih Timnas Indonesia. Tidak main-main, pria asal Korea Selatan itu diamanatkan untuk menjabat posisi strategis sebagai manajer pelatih dengan membawahi seluruh level timnas.
Partai melawan Bulgaria U-19 akan menjadi pertandingan kompetitif pertama Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia U-19. Sebelumnya, debutnya sebagai pelatih kerap mengalami kendala karena pandemi COVID-19.
Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia U-19 ke Kroasia dengan tujuan untuk menggeber pemusatan latihan, mengikuti turnamen International U-19 Friendly 2020, dan memainkan sejumlah partai uji coba.
Mantan asisten pelatih klub Australia, Brisbane Roar ini membawa 28 pemain ke Kroasia. Namun, masih minus Elkan Baggott, yang belum dilepas oleh klub Inggris, Ipswich Town U-18.
Video
Siapa Angel Stoykov?
Angel Stoykov telah menangani Bulgaria U-19 sejak April 2016. Sebelumnya, pelatih berusia 43 tahun ini lebih banyak berkutat di klub semenjana di negerinya semodel Neftochimik dan Chernomorets Burgas U-19.
Saat pertama kali menangani Neftochimik pada 2013/2014, tim itu malah dibawanya terdegradasi ke B Group atau kasta kedua Liga Bulgaria.
Empat tahun memoles Bulgaria U-19, Angel Stoykov sudah memimpin timnya dalam 26 pertandingan. Dari jumlah itu, arsitek kelahiran Burgas, Bulgaria tersebut meraih hasil yang tidak terlalu mengecewakan. Dengan rincian, sepuluh kali menang, lima seri, dan 11 kali kalah.
Bulgaria U-19 juga pernah dibawanya lolos ke Piala Eropa U-19 2017 di Georgia. Ketika itu, timnya harus tersingkir di babak penyisihan grup karena hanya meraup satu poin dari tiga pertandingan.
Bulgaria U-19 telah lebih dulu melakoni International U-19 Friendly 2020 menghadapi tuan rumah Kroasia. Sayang, armada Angel Stoykov ini kalah tipis 2-3 di Sveti Martin na Muri, Rabu (2/9/2020).
Baca Juga
Sumardji Sebut Shin Tae-yong Baru Bisa Jadi Sasaran Tembak Jika Timnas Indonesia Melempem di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Manajer Timnas Indonesia Tanggapi Tagar Shin Tae-yong Out Gara-gara Piala AFF 2024: Salah Alamat dan Salah Sasaran!
Jelang Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2024: Vietnam Kecewa Cuma Dapat Jatah 300 Tiket dari Singapura