Bek Andalan asal Brasil Tambah Kekuatan PSIS Hadapi Lanjutan Shopee Liga 1 2020

oleh Vincentius Atmaja diperbarui 14 Sep 2020, 16:00 WIB
Wallace Costa Alves (tengah), dalam laga PSS Sleman versus PSIS Semarang di Stadion Maguwoharjo, Rabu (17/7/2019). (Bola.com/Vincentius Atmaja).

Bola.com, Semarang - Kekuatan PSIS Semarang bakal bertambah untuk menghadapi lanjutan Shopee Liga 1 2020. Adalah bek andalan Tim Mahesa Jenar asal Brasil, Wallace Costa, yang sudah tiba di Semarang.

Mantan pemain Persela Lamongan itu sudah mendarat di Semarang untuk segera bergabung dengan rekan-rekannya. Setelah melakukan perjalanan dari negaranya, Wallace Costa tiba di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani, Semarang, Minggu (13/9/2020).

Advertisement

Hanya saja, pemain yang merupakan kapten tim PSIS tersebut masih menjalani isolasi mandiri, sehingga belum dapat ikut berlatih dengan tim. Pemain berusia 34 tahun itu perlu menjalani masa karantina sesuai bentuk protokol kesehatan terutama di PSIS Semarang.

"Seperti pemain lainnya, Wallace harus isolasi mandiri dulu. Besok setelah dia melaksanakan tes swab dan dinyatakan negatif, baru diperbolehkan untuk mengikuti latihan dengan tim," ungkap dokter tim PSIS, Alfan Nur Asyhar, Senin (14/9/2020).

Rencananya Wallace akan menjalani swab test, Selasa (15/9/2020). Juga dengan seluruh skuad PSIS, sebagai bentuk cek kesehatan rutin, terlebih menjelang bergulirnya kompetisi.

"Dari Brasil memang sudah tes kalau dinyatakan negatif, namun kami tetap antisipasi takutnya jika terjadi hal yang tidak diinginkan selama perjalanan," bebernya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Pemulihan Kondisi

Pemain belakang PSIS, Wallace Costa, setelah menjebol gawang Persela di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Sabtu (6/7/2019). (Bola.com/Vincentius Atmaja)

Selama masa isolasi mandiri, Wallace Costa diminta tim dokter untuk menjaga kondisi tubuh dengan beristirahat. Pasalnya, ia baru saja menempuh perjalanan udara yang cukup menguras tenaga.

Cara ini dilakukan untuk membantunya dalam pemulihan kondisi fisik dan kebugaran. Artinya saat nanti ikut berlatih dengan rekan-rekannya yang lain, Wallace Costa tak butuh waktu lama untuk beradaptasi.

"Isolasi mandiri juga digunakannya untuk istirahat, karena biasanya masih jet lag usai perjalanan jauh. Setelah semuanya membaik, baru Wallace bisa latihan," jelas Alfan Nur Asyhar.

Kembalinya Wallace Costa, membuat PSIS kini sudah memiliki dua pemain asing, selain Jonathan Cantilana. Sementara itu, dua pemain asing lainnya belum bergabung yakni Flavio Beck Jr dan Bruno Silva.

Berita Terkait