Liga Inggris: Transfer Gareth Bale ke Manchester United Tak Semudah yang Dibayangkan

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 16 Sep 2020, 11:00 WIB
Pemain Timnas Wales, Gareth Bale, tertawa saat mengikuti latihan jelang laga UEFA Nations League di Hensol, South Wales, Senin (31/8/2020). Wales akan berhadapan dengan Finlandia. (AFP/Geoff Caddick)

Bola.com, Jakarta - Legenda Liga Inggris, Alan Shearer, angkat bicara mengenai rumor transfer Gareth Bale menuju Manchester United. Menurutnya, pemain Real Madrid itu tak akan mau bergabung dengan tim-tim papan atas.

Gareth Bale diketahui tengah mengalami situasi yang sulit di Real Madrid. Ia diberitakan sudah tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane, bahkan yang terbaru ia sudah dihapus dari daftar pemain Los Blancos.

Advertisement

Saat ini, Gareth Bale digosipkan akan kembali ke Inggris. Manchester United disebut-sebut bakal menjadi pelabuhan kariernya yang baru.

Namun Shearer menyangsikan transfer itu bisa terjadi. "Dia mungkin tidak akan mau bergabung dengan tim enam besar di Premier League," ujar Shearer kepada Coral.

Shearer menilai saat ini MU dan tim-tim enam besar EPL sudah memiliki barisan penyerang yang bagus. Jadi ia ragu Bale ingin pindah ke sana uyntuk menjadi pemain cadangan semata.

"Hanya klub yang kaya saja yang mampu membayar mahar transfernya dan juga membayar gajinya yang besar."

"Di luar klub enam besar, memang belum terlihat ada klub yang bisa membayar biaya besar itu. Namun Gareth Bale pasti lebih ingin bergabung dengan klub di mana ia bisa bermain ketimbang duduk di bangku cadangan."

 

Video

2 dari 2 halaman

Tidak Mudah

Gareth Bale (100 juta euro) - Pemain asal Wales ini didatangkan Real Madrid dengan harga 100 juta dari Tottenham Hotspur pada musim panas 2013. Real Madrid menjadikan Bale sebagai pemain termahal di dunia pada saat itu. (AFP/Javier Soriano)

Shearer juga menilai kepindahan Bale ke Inggris sulit terealisasi karena saat ini keuangan klub banyak yang terdampak pandemi virus corona.

"Dia adalah pemain yang fantastis dan ia bisa menawarkan banyak hal untuk tim anda. Saya tidak ragu bahwa ia masih bisa bermain di Premier League, dan saya juga tahu ada beberapa klub yang mencemaskan rekam jejak cederanya."

"Masalahnya adalah gajinya, apakah ada klub yang sanggup membayar gajinya terutama di situasi pandemi seperti ini?" ujarnya.

Sumber: Coral

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 15/9/2020)

Berita Terkait