Skuad Sementara Juventus Jelang Musim Baru Liga Italia: Darurat Cari Striker Baru

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 16 Sep 2020, 06:15 WIB
Juventus - Parade Bintang Juventus (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta Pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo, telah mendatangkan beberapa pemain untuk memperkuat pasukannya menghadapi Liga Italia musim 2020/2021 maupun Liga Champions. Namun, Pirlo masih butuh banyak pemain baru. 

Salah satu pemain yang sudah diboyong Juventus adalah Arthur Melo dari Barcelona. Gelandang ini didatangkan dari Barcelona melalui skema tukar tambah dengan Miralem Pjanic. Pemain berusia 24 tahun itu memiliki kemampuan yang baik sebagai gelandang tengah. Bahkan, kemampuan mendistribusikan bola disamakan dengan Xavi Hernandez.

Advertisement

Rekrutan baru lainnya adalah Weston McKennie. Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah ini bisa menjadi penyeimbang di sektor tengah. Dia cerdik mencari ruang untuk merepotkan pemain lawan, serta didukung fisik kuat. 

Meskipun sudah berbelanja, Pirlo sama sekali belum puas. Legenda klub tersebut bahkan terang-terangan menuntut klub segera merekrut penyerang baru. Juventus memang krisis striker. 

Bianconeri harus segera mencari pengganti Gonzalo Higuain yang akan pergi karena sudah tidak masuk skema Pirlo untuk musim depan. Dia akan gabung ke MLS, Inter Miami. 

Namun, perburuan striker baru masih buntu. Bidikan utama adalah Luis Suarez, tapi proses transfernya belum mulus. Bidikan lainnya antara lain Raul Jimenez, Edin Dzeko hingga Alexandre Lacazette. Tapi, belum satu pun yang mampu direkrut. Penyerang lain yang juga dikaitkan dengan Si Nyonya Tua adalah Oliver Giroud (Chelsea) dan Moise Kean (Everton). 

"Saya membutuhkan striker sesegera mungkin. Tetapi bursa transfer ini masih panjang, jadi ada waktu untuk itu," kata Pirlo setelah laga uji coba melawan Novara, Minggu (14/9/2020). 

 

Lalu siapa saja pemain yang sudah dimiliki Juventus untuk mengarungi kompetisi 2020/2021. Berikut ini daftar skuad sementara Bianconeri, seperti dilansir Transfermrkt

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 2 halaman

Skuad Sementara

Kiper

Wojciech Szczesny, Gianluigi Buffon, Carlo Pinsoglio

Bek

Matthis de Light, Merih Demiral, Leonardo Bonucci, Danielle Rugani, Georgio Chiellini, Alex Sandro, Luca Pellegrini, Danilo, Mattia De Sciglio

Gelandang

Arthur Melo, Rodrigo Bentacur, Adrien Rabiot, Aaron Ramsey, Weston McKennie, Sami Khedira, Cristiano Ronaldo, Marko Pjaca, Dejan Kulusevski, Federicoo Bernardeschi, Douglas Costa, Juan Cuadrado

Striker

Paulo Dybala, Gonzalo Higuain

Sumber: Transfermrkt