PSM Belum Gelar Latihan Bersama, Bayu Gatra Siap Tampil Saat Lanjutan Shopee Liga 1 2020 Bergulir

oleh Abdi Satria diperbarui 16 Sep 2020, 17:50 WIB
Gelandang PSM Makassar, Bayu Gatra, berusaha mengontrol bola saat melawan Lao Toyota FC pada laga Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (13/3). PSM menang 7-3 atas Lao. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Bola.com, Makassar - PSM Makassar menjadi satu-satunya tim kontestan Shopee Liga 1 2020 yang belum menggelar latihan bersama. Juku Eja sebelumnya sempat memberi sinyal melakukan persiapan dengan menggelar swab test untuk pemain, pelatih, dan ofisial di Klinik Bosowa Pratama, 4 September lalu.

Ketika itu hanya ada 13 pemain yang hadir. Itu pun yang memang berdomisili di Makassar dan sekitarnya. Ke-13 pemain itu adalah Reza Arya Pratama, Hilmansyah, Syaiful, Zulkifli Syukur, Wasyiat Hasbullah, Asnawi Mangkualam, Hasim Kipuw, Aji Kurniawan, Rasyid Bakrie, M Arfan, Rizki Pellu, Rezki Eka Pratama, dan Saldi. Sementara dari tim pelatih yang hadir adalah Syafril Usman dan Bahar Muharam.

Advertisement

Namun, setelah itu, tidak ada aktivitas lagi yang dilakukan. Satu alasan yang mengemuka, manajemen PSM Makassar tak bisa memakai Stadion Kalegowa untuk latihan. Stadion yang berlokasi di Kabupaten Gowa ini masih dalam proses pembangunan. Begitu pun dengan lapangan di Bosowa Sport Center.

Kondisi ini dibenarkan Bayu Gatra, penyerang sayap Juku Eja yang mengaku sudah dihubungi manajemen PSM.

"Kendalanya memang di lapangan untuk dipakai berlatih. Kami hanya diminta mempersiapkan diri masing-masing," kata Bayu dalam diskusi bola virtual di Makassar, Rabu (16/9/2020).

Bayu mengaku tetap mempersiapkan diri sesuai program latihan mandiri yang diberikan tim pelatih PSM Makassar, di antaranya jogging miminal 30 menit sehari, push up, sit up plus menjaga kekuatan otot di pusat kebugaran.

"Sesekali saya ikut bermain dalam pertandingan kampung untuk menghibur masyarakat," terang Bayu yang sampai saat ini masih berada di Jember, kampung halamannya.

Video

2 dari 3 halaman

Komunikasi Intensif

Gelandang PSM Makassar, Bayu Gatra, mengangkat tangannya saat melawan Lao Toyota FC pada laga Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (13/3). PSM menang 7-3 atas Lao. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Bayu juga mengungkapkan komunikasi antarpemain PSM Makassar tetap intensif di grup whatsapp. Pemain senior seperti Zulkifli Syukur rutin memberi motivasi sekaligus memantau persiapan rekan-rekannya.

"Memang persiapan PSM terbilang tak ideal. Tapi, saya dan teman-teman tetap yakin bisa tampil optimal di lanjutan Liga 1 2020 nanti," tegas Bayu.

Materi pemain PSM yang mayoritas sudah tampil bersama selama dua hingga tiga tahun membuat keyakinan Bayu tetap tinggi. Ia pun tak mempermasalahkan andai PSM tak diperkuat pemain asing pada lanjutan Liga 1 2020.

"Sejauh ini, kami tetap berkomitmen bersama PSM, termasuk pemain asing. Kalau pun mereka belum datang ke Makassar bukan ranah saya untuk menjelaskannya," tegas Bayu Gatra.

Bagi Bayu, lanjutan Liga 1 2020 tetap penting bagi dirinya sebagai pemain profesional. Jadi apa pun kondisinya, ia wajib tampil optimal.

"Ibaratnya lanjutan liga nanti jadi ajang 'jual diri' buat saya. Karena kita tak pernah tahu apa yang terjadi di masa depan," tegas Bayu.

3 dari 3 halaman

Dukungan Suporter

Suporter PSM Makassar saat pertandingan melawan Persija Jakarta pada laga Piala Indonesia 2019 di SUGBK, Jakarta, Minggu (21/7). Persija menang 1-0 atas PSM. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Kalangan suporter belakangan memahami situasi yang dialami oleh PSM Makassar. Apalagi, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru sudah menetapkan tak ada aturan degradasi buat para konstestan pada lanjutan Liga 1 2020.

Meski begitu, mereka siap mendukung tim kebanggaannya itu meski tak bisa datang langsung ke stadion. Seperti diungkap Sadat Sukma, Sekjen Red Gank.

"Sejauh ini pengurus meminta kepada seluruh anggota agar menonton di rumah masing-masing. Kalau pun ada nonton bareng, jumlahnya terbatas dengan protokol kesehatan yang ketat," ungkap Sadat.

Sebelumnya, suporter sempat mempertanyakan keseriusan PSM menghadapi lanjutan Liga 1 2020 yang dimulai pada awal Oktober nanti. PSM akan mengawali kompetisi dengan menghadapi Persiraja Banda Aceh, 4 Oktober.

"Saya sudah mendapat konfirmasi dari pihak manajemen. Pagi tadi, manajemen sudah mengutus personelnya ke Bantul untuk mengurus serta mempersiapkan segala hal, di antaranya hotel dan lapangan untuk latihan," kata Sadat.

Mengingat waktu yang sudah mepet. Bisa jadi pemain yang belum berada di Makassar langsung bergabung di Bantul. "Saya pribadi tak ada masalah soal itu. Yang penting kami tetap kompak," pungkas Bayu Gatra.

Berita Terkait