Bola.com, Jakarta - Liverpool sukses menggaet Diogo Jota pada bursa transfer musim panas ini. Winger asal Portugal itu didatangkan The Reds dari Wolverhampton Wanderers dengan mahar senilai 45 juta pounds.
Pemain 23 tahun itu menyepakati kontrak bersama The Reds hingga Juni 2025.
Sebelumnya, Jota tampil cukup mengesankan bersama Wolves. Ia mencetak 44 gol dan 19 assist dalam 131 penampilan sejak didatangkan dari Atletico Madrid pada musim 2017-2018.
Andalan Timnas Portugal ini menjadi pemain baru ketiga Liverpool pada bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya The Reds berhasil mendatangkan bek kiri asal Yunani Kostas Tsimikas dan gelandang asal Spanyol Thiago Alcantara.
Jota bukanlah pemain asal Portugal pertama di Anfield. Sebelumnya The Reds sudah beberapa kali menggunakan jasa pemain dari negara tersebut.
Berikut ini empat pemain asal Portugal yang pernah bermain di tim utama Liverpool sebelum Diogo Jota.
Video
Tiago Ilori
Tiago Ilori digaet Liverpool dari Sporting CP pada tahun 2013. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini ditebus dengan biaya sekitar 7 juta pounds.
Namun, Ilori ternyata kesulitan menembus tim utama Liverpool. Ia sempat menjalani masa peminjaman di Granada, Bordeaux, dan Aston Villa, sebelum menjalani laga debut bersama Liverpool pada Januari 2016.
Sepanjang membela Liverpool, Ilori hanya mencatatkan total tiga penampilan. Pemain asal Portugal itu dilepas ke Reading pada 2017 dan sekarang sudah kembali ke Sporting.
Joao Carlos Teixeira
Joao Carlos Teixeira dibeli dari Sporting CP pada tahun 2012. Ia saat itu digadang-gadang sebagai pemain masa depan The Reds.
Dari tiga tahun kontrak dengan Liverpool, gelandang asal Portugal itu ternyata hanya tampil dalam delapan pertandingan. Ia juga sempat menjalani masa peminjaman di Brentford dan Brighton & Hove Albion.
Teixeira meninggalkan Liverpool pada tahun 2016. Pemain 27 tahun tersebut hengkang ke Porto dan saat ini bermain untuk Feyenoord.
Raul Meireles
Raul Meireles pertama kali merumput di Premier League pada tahun 2010. Ia ketika itu bergabung dengan Liverpool setelah tampil mengesankan bersama Porto.
Di Anfield, Meireles menjadi Liverpool selama satu musim. Meski begitu, gelandang asal Portugal ini terpilih sebagai pemain terbaik Premier League versi suporter.
Meireles mencatatkan 44 penampilan untuk Liverpool dengan mencetak lima gol. Ia kemudian melanjutkan kariernya ke klub rival Chelsea pada musim berikutnya.
Abel Xavier
Abel Xavier bergabung dengan Liverpool pada tahun 2002. Ia ditransfer langsung dari klub rival Everton dengan biaya 800 ribu pounds.
Namun, waktu Xavier di Anfield tidak spesial seperti gaya rambutnya yang nyentrik. Ia berselisih dengan pelatih Gerrard Houllier sehingga membuatnya tersingkir dari skuad.
Xavier sempat dipinjamkan ke Galatasaray pada Januari 2003. Mantan pemain timnas Portugal itu akhirnya dilepas ke Hannover pada musim berikutnya.
Sumber asli: Transfermarkt
Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, Published 24/9/2020)