Prediksi Liga Italia Benevento Vs Inter Milan: I Nerazzurri Berpeluang Curi 3 Poin

oleh Rizki Hidayat diperbarui 30 Sep 2020, 07:30 WIB
Serie A - Benevento Vs Inter Milan (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Benevento - Inter Milan akan bertandang ke markas Benevento di Stadio Ciro Vigorito pada laga tunda pekan pertama Serie A, Rabu (30/9/2020) malam WIB. Berhasil menyapu bersih kemenangan kontra Benevento, I Nerazzurri dijagokan memetik tiga poin

Inter mengawali musim ini dengan hasil positif. Anak asuh Antonio Conte tersebut berhasil memetik kemenangan 4-3 atas Fiorentina pada laga pekan kedua Serie A, di Giuseppe Meazza, 27 September lalu.

Advertisement

Hasil tersebut membuat Inter Milan kini berada di peringkat delapan klasemen sementara Serie A dengan nilai tiga. Mereka terpaut tiga poin dari Napoli yang menghuni posisi tertas.

Inter berambisi untuk melanjutkan torehan bagus itu ketika berhadapan dengan Benevento. Kemenangan atas Benevento akan membuat Inter Milan naik ke urutan atas klasemen sementara Serie A.

Kans Il Biscione membawa pulang tiga poin dari lawatan ke kandang Benevento terbilang besar. Pasalnya, Inter berhasil menyapu bersih kemenangan dalam tiga pertemuan terakhir kontra Gli Stregoni.

Meski begitu, Inter Milan pantang memandang remeh juara Serie B musim lalu tersebut. Benevento yang kini diasuh Filippo Inzaghi juga berhasil mendulang tiga poin pada pekan perdana Serie A musim ini, setelah membungkam Sampdoria dengan skor 3-2.

"Duel ini akan menjadi laga yang rumit. Benevento telah menunjukkan bahwa mereka memiliki karakter dan merupakan sebuah tim dengan ancaman yang nyata, mereka pantas meraih kemenangan terakhir dan kami sangat perlu waspada," ujar pelatih Inter Milan, Antonio Conte.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 3 halaman

Prakiraan susunan pemain:

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Fiorentina pada laga Seria A di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (27/9/2020). Inter Milan menang dengan skor 4-3. (AP/Luca Bruno)

Benevento (4-3-3): Lorenzo Montipo; Deam Foulon, Luca Caldirola, Kamil Glik, Gaetano Letizia; Bryan Dabo, Pasquae Schiattarella, Artur Ionita; Gianluca Campari Gabriele Moncini, Roberto Insigne.

Pelatih: Filippo Inzaghi (Italia)

Inter Milan (3-4-1-2): Samir Handanovic; Alex Kolarov, Alessandro Bastoni, Danilo D'Amrosio; Ivan Perisic, Marcelo Brozovic, Nico Barella, Ashley Young; Christian Eriksen; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.

Pelatih: Antonio Conte (Italia)

 

3 dari 3 halaman

Statistisk dan Catatan Pertemuan Kedua Tim

Serie A - Ilustrasi Piala Serie A (Bola.com/Adreanus Titus)

Head to head kedua tim:

  • 14/01/19 Inter Milan 6 - 2 Benevento (Coppa Italia)
  • 25/02/18 Inter Milan 2 - 0 Benevento (Serie A)
  • 01/10/17 Benevento 1 - 2 Inter Milan (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Benevento:

  • 28/07/20 Benevento 0 - 1 Chievo (Serie B)
  • 01/08/20 Ascoli 2 - 4 Benevento (Serie B)
  • 13/09/20 Benevento 2 - 1 Reggina (Laga Uji Coba)
  • 19/09/20 Lazio 0 - 0 Benevento (Laga Uji Coba)
  • 26/09/20 Sampdoria 2 - 3 Benevento (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Inter Milan:

  • 18/08/20 Inter Milan 5 - 0 Shakhtar Donetsk (Liga Europa)
  • 22/08/20 Sevilla 3 - 2 Inter Milan (Liga Europa)
  • 15/09/20 Inter Milan 5 - 0 Lugano (Laga Uji Coba)
  • 19/09/20 Inter Milan 7 - 0 Pisa (Laga Uji Coba)
  • 27/09/20 Inter Milan 4 - 3 Fiorentina (Serie A)

Persentase menang:

Benevento 40 - 60 Inter Milan

Sumber: Berbagai sumber