Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, belum puas dengan performa tim besutannya meskipun menang 1-0 atas Real Valladolid di kandang sendiri pada lanjutan Liga Spanyol, Kamis (1/10/2020) dini hari WIB. Pelatih asal Prancis itu mengeluhkan performa anak asuhnya yang terlalu gampang kehilangan bola, terutama di babak pertama.
Real Madrid harus bergantung pada penyelamatan apik kiper Thibaut Courtois dan terlihat kepayahan dalam penyerangan sepanjang babak pertama. Zidane akhirnya membuat tiga pergantian pada babak kedua, dengan memasukkan Marco Asensio, Vinicius Jr., dan Dani Carvajal.
Vinicius akhirnya memecah kebuntuan Real Madrid dengan mencetak gol penentu kemenangan timnya pada pertandingan itu.
"Kemenangan ini terasa bagus karena ini jelas bukan malam yang mudah bagi kami," kata Zidane dalam konferensi pers setelah laga, seperti dilansir Reuters.
"Kami tahu akan kesulitan dan kami menjalani pertandingan yang sulit, tapi setidaknya kami mendapat poin. Kami tidak bermain brilian, tapi ini baru awal musim."
"Kami perlu tetap tenang dan sabar karena sedikit demi sedikit kami berkembang," imbuh Zinedine Zidane tentang penampilan Real Madrid.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Kritikan Zidane
Namun, Zidane juga terang-terangan mengkritik performa timnya, terutama pada babak pertama. Menurut Zidane, itu terjadi karena Los Blancos hanya menjalani persiapan seadanya saat pramusim dan tidak bisa menggelar laga uji coba.
"Saya selalu terganggu dengan sesuatu selama pertandingan. Hari ini ketika kami terus kehilangan bola di daerah sendiri, yang perlu kami waspadai," ujar Zidane.
"Tapi saya memilih fokus pada sisi positif. Kami baru mulai, ini normal di awal musim. Kami tidak melakoni pertandingan persahabatan untuk menjajal-jajal sesuatu. Kami melakukan segalanya selangkah demi selangkah, tahu bahwa kami akan berkembang," imbuh Zidane.
Sumber: Reuters
Baca Juga
Del Piero Ceritakan Perasaannya saat Gantikan Baggio di Juve, Chemistry-nya dengan Zidane, dan Peluang Kembali ke Pelukan Nyonya Tua
Pemain Timnas Prancis Sudah Muak dengan Deschamps, Ingin Zidane Segera Ambil Alih Kursi Pelatih
Zidane Tepis Spekulasi Kembali ke Real Madrid Gantikan Ancelotti, Timnas Prancis Jadi Proritasnya