Bola.com, London - Lini belakang Chelsea awal musim ini bak macan ompong. Lalu The Blues merekrut Edouard Mendy sebagai kiper dan Ben Chilwell sebagai bek sayap.
Hasilnya langsung terlihat. Ben Chilwell langsung mencetak gol pada laga debutnya. Tak hanya itu, Chelsea juga mendapat clean sheet.
Khusus buat Ben Chilwell, eks bek kiri Leicester City tersebut juga mengirimkan umpan ketika Kurt Zouma mencetak gol kedua tim pada pertandingan ini.
"Saya pikir Ben Chilwell sangat fantastis atas kontribusinya dalam semua bidang," pelatih Chelsea, Frank Lampard memberikan pujian terhadap pemain berusia 23 tahun itu.
"Dia mencetak gol, mengirim assist dan jelas memang dia selalu siap untuk bergabung dengan tim ini," tambah pelatih yang juga menghabiskan karier bersama Chelsea tersebut.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Senang Performa
Usai mempermalukan Crystal Palace, Ben Chilwell pun merasa senang dengan performa apik dirinya dan juga tim secara keseluruhan.
"Ini adalah performa tim yang brilian. Saya tentunya sangat senang dengan performa saya sendiri," ujar Chilwell kepada BT Sport usai pertandingan.
"Kami melakukan clean sheet, yang penting bagi kami, dan mencetak empat gol yang hebat sebagai sebuah tim. Kami menunjukkan rasa lapar kami untuk menekan selama 90 menit," tambahnya.
Apakah Ben Chilwell merupakan kepingan puzzle terakhir pelengkap kehebatan Chelsea yang jor-joran merekrut pemain menuju Liga Inggris 2020/2021? Yuk sama-sama kita tunggu jawabannya.
Sumber: Goal.com
Baca Juga
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Dorr! Belum Disodori Kontrak Baru dari Liverpool, Mohamed Salah: Situasinya Sekarang, Sepertinya Saya Bakal Cabut
Liga Inggris: Steve Cooper Dipecat, Ruud van Nistelrooy Jadi Favorit Manajer Leicester City