Shopee Liga 1 2020: Komentar Pelatih Arema soal Pemain Asing Anyar Bruno Smith

oleh Hendry Wibowo diperbarui 05 Okt 2020, 12:30 WIB
Pelatih Arema FC, Carlos Oliveira, memberikan instruksi dalam sesi latihan Singo Edan. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Carlos Oliveira angkat bicara soal kedatangan sosok Bruno Smith ke tim yang ia besut. Pelatih Arema FC ini mengaku senang dengan tambahan kekuatan yang ia dapatkan.

"Saya yakin, ia akan menjadi tambahan kekuatan bagi kami," ucap Carlos, mengutip Bola.net. "Tak ada keraguan apa pun soal hal ini," ia menambahkan.

Advertisement

Carlos menyebut sudah berbicara langsung dengan Bruno. Menurut pelatih asal Brasil ini, ia pun sudah mengungkapkan harapannya kepada kompatriotnya ini.

"Sama seperti kepada pemain lain, saya berharap ia mampu memberikan 100 persen kemampuannya," tuturnya.

"Saya harap ia bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam sesi latihan dan pertandingan," Carlos menambahkan.

Sebelumnya, Bruno Smith dipastikan merapat ke kubu Arema FC. Pemain berusia 28 tahun tersebut mengikuti sesi medical check-up yang dihelat di salah satu klinik kesehatan di Kota Malang.

Jika tak ada aral melintang, Bruno akan mengikuti sesi latihan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (05/10).

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Seperti Apa Kelebihan Bruno?

Carlos Carvalho de Oliveira saat memimpin Arema FC latihan di Stadion Gajayana. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Lebih lanjut, Carlos menilai bahwa Bruno memiliki sejumlah kelebihan, yang bisa menjadi modalnya dalam meniti karier di Arema. Pemain yang pernah merumput bersama Twente U-21 ini merupakan sosok playmaker yang dibutuhkan Arema.

"Bruno adalah sosok yang kami butuhkan. Selain sebagai playmaker, ia juga bisa bermain di belakang barisan penyerang kami," kata Carlos.

"Dengan kemampuannya melepas tembakan jarak jauh, ia mampu menuntaskan peluang yang didapat. Selain itu, kemampuannya dalam melepas umpan juga sangat bagus," tandasnya.

 

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Dendy Gandakusumah, Published 5/10/2020)

Berita Terkait