Liga Inggris: Edinson Cavani Diisukan Gunakan Nomor Punggung 7 di Manchester United, Awas Kutukan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 06 Okt 2020, 10:34 WIB
Penyerang timnas Uruguay, Edinson Cavani berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang Ekuador dalam laga pertama Grup C Copa America 2019 di Stadion Mineirao, Brasil, Minggu (16/6/2019). Uruguay berhasil memetik kemenangan besar 4-0 atas Ekuador. (AP/Eugenio Savio)

Bola.com, Manchester - Manchester United resmi merekrut Edinson Cavani pada 'Deadline Day' bursa transfer awal musim 2020/2021. Kabar yang beredar, pemain 33 tahun akan memakai nomor punggung 7 di United.

Manchester United sangat sibuk pada hari terakhir bursa transfer. Satu hari sebelumnya, mereka baru saja mengalami momen buruk. Setan Merah kalah dengan skor 1-6 dari Totenham di bursa transfer.

Advertisement

United sukses mendapatkan empat pemain baru di hari terakhir bursa transfer. Selain Cavani, ada juga Alex Telles, Almad Traore, dan Facundo Pellistri yang menjadi milik United.

Cavani menjadi satu-satunya pemain yang didatangkan dengan status free transfer. Pemain asal Uruguay itu meneken kontrak berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Manchester United tidak memberikan detail lebih jauh tentang transfer Edinson Cavani. Tidak ada informasi tentang nomor punggung yang akan dipakai mantan bomber Napoli tersebut.

Namun, dikutip dari Metro dan Goal International, Cavani diyakini akan memakai nomor punggung 7 di Manchester United. Kebetulan, nomor punggung itu memang masih kosong setelah Alexis Sanchez pindah ke Inter Milan.

Dalam karirnya, nomor punggung 7 bukan hal yang baru untuk Edinson Cavani. Sebab, dia pernah memakai nomor itu ketika empat musim membela Palermo. Dari situlah namanya bersinar.

Saat bermain di Napoli pada 2010 hingga 2013, Edinson Cavani juga tetap memakai nomor punggung 7. Pemain dengan julukan El Matador itu kemudian berganti nomor punggung ketika membela PSG.

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 2 halaman

Awas Kutukan

7. Alexis Sanchez (Manchester United) - 30,7 juta euro. (AFP/Ian Kington)

Jika memang memakai nomor punggung 7, Edinson Cavani harus melawan 'kutukan'. Dipercaya atau tidak, nomor punggung 7 seolah menjadi kutukan bagi pemain Manchester United. Ada banyak nama besar yang kemudian gagal tampil apik ketika memakai nomor 7 di Manchester United.

Alexis Sanchez, Angel Di Maria, dan Michael Owen gagal tampil memikat dengan nomor punggung 7. Lalu, ada nama Memphis Depay yang hanya satu musim di United. Antonio Valencia harus berganti pindah ke nomor punggung 26 usai gagal dengan nomor punggung 7.

Namun, ada beberapa pemain yang punya sejarah besar di United dengan nomor punggung 7. George Best, Bryan Robson, Eric Cantona, David Beckham, dan Cristiano Ronaldo adalah contohnya.

 

Sumber: Mirror, Goal

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, Published 6/10/2020)

Berita Terkait