Bola.com, Paris - Olivier Giroud tampil bersinar saat Timnas Prancis melumat Ukraina 7-1 pada pertandingan persahabatan di Stade de France, Kamis (8/10/2020) dini hari WIB. Striker Chelsea itu menyumbangkan dua dari tujuh gol yang dilesakkan Prancis.
Gol pertama Olivier Giroud untuk Les Bleus tercipta pada menit ke-24, dengan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Tembakannya bersarang ke pojok atas gawang Ukraina.
Giroud, yang didapuk sebagai kapten Prancis pada pertandingan ini, kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-33, kali ini melalui sundulan. Giroud merayakan dua golnya itu dengan gembira, disaksikan pelatih Ukraina, Andriy Shevchenko, yang merupakan idolanya.
Lima gol lain Timnas Prancis masing-masing dicetak Eduardo Camavinga, Vitaliy Mykolenko (gol bunuh diri), Corentin Tolisso, Kylian Mbappe, dan Antoine Griezmann. Gol tunggal balasan Ukraina dicatatkan oleh Viktor Tsyhankov.
Tambahan dua gol itu mengantar Olivier Giroud mencapai milestone baru. Ia naik ke peringkat kedua di daftar top scorer Timnas Prancis sepanjang masa.
Giroud, yang mengukir penampilan ke-100 bersama Timnas Prancis, kini mengoleksi 42 gol. Ia unggul satu gol atas legenda Prancis, Michel Platini, yang harus lengser ke peringkat ketiga daftar top scorer Les Bleus.
"Saya merasakan kebanggaan yang besar. Sebuah kehormatan bagi saya. Saya gembira ini terjadi pada penampilan saya ke-100 bersama Timnas Prancis," kata Giroud, seperti dilansir The Independent.
"Saya senang melakukan ini di depan Shevchenko. Ia salah satu pemain favorit saya, atau pemain favorit saya ketika masih belia," imbuh Olivier Giroud.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Optimisme Tinggi
Setelah melewati catatan Platini, Giroud kini dinanti pencapaian lainnya. Ia punya kans menjadi top scorer sepanjang masa Timnas Prancis.
Syaratnya, ia harus bisa melampaui koleksi 51 gol milik Thierry Henry. Saat ditanya tentang kansnya melewati rekor Henry, Giroud menunjukkan tekad besarnya.
Giroud mengatakan akan berusaha menambah koleksi golnya selangkah demi selangkah. Namun, ia tidak menutupi ambisinya untuk mematahkan rekor Henry, yang membutuhkan 123 pertandingan untuk mencapai jumlah tersebut.
"Tak ada batasan di sana. Anda harus mematok target diri sendiri. Mari kita lihat kapan saya mencapai 46 atau 47 gol," kata Giroud.
Sumber: Independent