Otavio Dutra Sebut Marc Klok Sangat Mencintai Indonesia

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 08 Okt 2020, 22:30 WIB
Marc Anthony Klok saat diperkenalkan Persija Jakarta di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta, Sabtu (31/1). Persija resmi memboyong Marc Klok dengan kontrak berdurasi empat musim.(Bola.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Jakarta - Bek Persija Jakarta, Otavio Dutra, berharap proses naturalisasi Marc Klok segera rampung. Otavio Dutra mengaku mengenal Klok sebagai sosok yang sangat mencintai Indonesia.

Proses naturalisasi Marc Klok berjalan lancar. Pemain berusia 27 tahun itu menjadi satu dari beberapa atlet yang proses naturalisasinya setuju untuk dilanjutkan oleh Kemenpora.

Advertisement

Marc Klok tinggal menghadap ke Komisi X DPR sebelum direkomendasikan ke Sidang Paripurna dan disetujui oleh Presiden Jokowi melalui Keputusan Presiden (Keppres). Setelah itu, Marc Klok akan mengikuti pengambilan sumpah atau menyatakan janji sebagai WNI di Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham yang ditunjuk dan mendapatkan paspor Indonesia.

"Saya mengenal Klok sebagai orang yang sangat cinta kepada Indonesia. Saya berharap semua proses dapat berjalan lancar dan bisa bersama membela Timnas Indonesia," kata Dutra.

Menurut Dutra, Klok adalah pesepak bola yang profesional. Hal itu sudah ditunjukkannya ketika bermain bersama di Persija Jakarta.

"Klok juga orang yang sangat profesional. Saya sangat senang dapat satu tim dengan dia," ujar Dutra.

Seandainya nanti proses naturalisasi Marc Klok rampung, maka Persija Jakarta memiliki satu slot tambahan untuk pemain asing. Hal ini tentu saja bakal dimanfaatkan klub ibu kota untuk merekrut pemain anyar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Tekad Bersama Indonesia

Persija mengumumkan Marc Klok sebagai pemain baru. (Media Persija).

Marc Klok sudah bertekad untuk memberikan yang terbaik buat Indonesia jika sudah menjadi WNI. Klok juga berharap dirinya bisa membawa pengaruh positif buat Indonesia.

"Saya sangat senang dan berharap dapat memberikan kesuksesan dan membawa pengaruh positif untuk sepak bola Indonesia. Memberikan banyak piala dan menjadi inspirasi para pemain pemuda Indonesia," tegas Marc Klok.

Selain itu, Klok juga berharap bisa membantu perjuangan Timnas Indonesia dalam meraih gelar. Target Klok setelah menjadi WNI adalah menembus Timnas Indonesia dan membatu tim di Piala AFF dan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Saya ingin bermain di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia bersama Timnas Indonesia. Saya juga ingin membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 dan memenangkan turnamen tersebut," ucap mantan penggawa PSM Makassar itu.