Bola.com, Bandung - Pelatih kiper sementara Persib Bandung, Gatot Prasetyo mengungkap masa lalunya saat masih aktif mengawal gawang Maung Bandung.
Lahir di Semarang, 11 April 1969, Gatot sangat mengidolai Persib. Ia pun memilih pun mengawali karier junior di Persib pada Suratin Cup saat itu.
"Saya mulai gabung Persib pada 1991 dari Pesegres Gresik ke PS Djarum Super Bandung, lalu ke Persib," kata Gatot Prasetyo kepada Bola.com, Jumat (09/10/2020).
Gatot menyebut situasinya itu seperti pucuk dicinta ulam pun tiba. Pasalnya, Persib sudah menjadi targetnya sejak di tim junior.
Perasaan Gatot senang dan bangga menyatu menjadi satu. Ia selalu semangat agar bisa tampil maksimal pada setiap pertandingan bersama tim Maung Bandung.
"Pucuk dicinta ulam tiba, saya sangat s senang dan bangga bisa bergabung dengan tim kebanggaan. Walaupun sebelumnya pernah membela Persib di Suratin," ujarnya.
"Saya mulai bermai pada ajang Piala Perserikatan terakhir, Liga Indonesia I, 2, 3, 4, 5. Sempat pindah ke klub lain dan masuk lagi tahun 2004-2006," tambahnya.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Harapan untuk Persib
Gatot melalui ratusan pertandingan. Berkat kerja keras dan disiplin, serta tekad besar, Gatot sukses meraih beberapa prestasi. Momen terbaik Gatot satu di antaranya adalah Juara Piala Persija tahun 1992.
"Momen yang masih saya ingat dan tersimpan dalam hati saya adalah saat Persib Juara Piala Persija 1992. Lanjut dipanggil timnas bareng Roky Putirai, Widodo C. Putro, Nilmaizar, Kashartadi dan Agung Setia Budi. Plus saat Persib Juara Perserikatan terakhir dan Liga Indonesia pertama," ungkapnya.
Kini, Gatot kembali lagi ke Persib meski statusnya adalah pelatuh pengganti setelah pelatih kiper Luizinho Passos hatus istirahat karena sakit.
Gatot berharap, Psrsib menjadi tim yang lebih berpreatasi bukan hanya liga domestik namun di kancah Asia.
"Harapa saya tentu saja, Persib semakin berjaya dan tumbuh besar kedepannya dan tentunya menjadi tim elite di Asia," Gatot.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026